ervin indriana, ervin indriana (2023) IMPLEMENTASI METODE FOLLOW THE LINE PADA EKSTRAKULIKULER IQRA’ BIL QALAM DALAM MENINGKATKAN HASIL BELAJAR SISWA MATA PELAJARAN AL-QUR’AN HADITS KELAS X MADRASAH ALIYAH ASHRI JEMBER TAHUN PELAJARAN 2022/2023. IMPLEMENTASI METODE FOLLOW THE LINE PADA EKSTRAKULIKULER IQRA’ BIL QALAM DALAM MENINGKATKAN HASIL BELAJAR SISWA MATA PELAJARAN AL-QUR’AN HADITS KELAS X MADRASAH ALIYAH ASHRI JEMBER TAHUN PELAJARAN 2022/2023, 09 (10). pp. 1-142. ISSN ISSN
Text
ERVIN INDRIANA INAYATI T20191087 (3).pdf Download (8MB) |
Abstract
Madrasah Aliyah Ashri Jember merupakan salah satu madrasah yang menerapkan program iqro’ bil qolam metode follow the line yang merupakan metode penulisan Al-Qur‟an dengan mengikuti garis dalam praktik yang dapat meningkatkan psikomotorik siswa, melatih kinerja otak manusia mulai dari kognitif, afektif dan psikomotorik. Penerapan menulis Al-Qur‟an sebagai salah satu upaya untuk menyeimbangkan peranan otak kanan dan otak kiri yang nantinya dapat mempengaruhi hasil belajar siswa.
Berdasarkan latar belakang tersebut maka fokus penelitian ini adalah : (1) Bagaimana implementasi metode follow the line pada ekstrakulikuler iqra’ bil qalam dalam meningkatkan hasil belajar kognitif siswa mata pelajaran Al-Qur‟an Hadits kelas X Madrasah Aliyah Ashri Jember? (2) Bagaimana implementasi metode follow the line pada ekstrakulikuler iqra’ bil qalam dalam meningkatkan hasil belajar afektif siswa mata pelajaran Al-Qur‟an Hadits kelas X Madrasah Aliyah Ashri Jember? (3) Bagaimana implementasi metode follow the line pada ekstrakulikuler iqra’ bil qalam dalam meningkatkan hasil belajar psikomotorik siswa mata pelajaran Al-Qur‟an Hadits kelas X Madrasah Aliyah Ashri Jember?.
Pendekatan penelitian ini adalah pendekatan kualitatif deskripti. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian fenomenologi. Dengan sumber data penelitian ini kepala sekolah, penanggung jawab program, guru mapel dan peserta didik. Adapun teknik pengumpulan data menggunakan metode observasi, metode wawancara, dan metode dokumentasi. Dengan teknik analisis data menggunakan pengumpulan data, reduksi data, penyajian data, penarikan kesimpulan.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa (1) Implementasi metode follow the line pada ekstrakulikuler iqra’ bil qalam tidak dapat meningkatkan hasil belajar kognitif, dilihat dari fakus ekstrakulikuler IBQ dan fokus peningkatan aspek kognitif yang tidak berkaitan. (2) Implementasi metode follow the line pada ekstrakulikuler iqra’ bil qalam ini berhasil dalam meningkatkan hasil belajar afektif berupa peningkatan terhadap prilaku kritis, kejujuran, sikap cinta terhadap Al-Qur‟an. (3) Implementasi metode follow the line pada ekstrakulikuler iqra’ bil qalam ini berhasil dalam meningkatkan hasil belajar psikomotorik berupa ketrampilan menyajikan ayat-ayat Al-Qur‟an secara tertulis dengan baik dan benar.
Item Type: | Article |
---|---|
Subjects: | 13 EDUCATION > 1302 Curriculum and Pedagogy > 130211 Religion Curriculum and Pedagogy |
Divisions: | Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Manajemen Pendidikan Islam |
Depositing User: | Mrs Ervin Indriana Inayati |
Date Deposited: | 10 Nov 2023 07:50 |
Last Modified: | 10 Nov 2023 07:50 |
URI: | http://digilib.uinkhas.ac.id/id/eprint/29151 |
Actions (login required)
View Item |