PENERAPAN METODE HABITUASI DALAM KECEPATAN MENGHAFAL AL-QUR’AN BAGI SANTRI PONDOK PESANTREN TAHFIDZ AL-QUR’AN AL-FADHILAH KENCONG – JEMBER

Alfida, Nur Dayyana (2023) PENERAPAN METODE HABITUASI DALAM KECEPATAN MENGHAFAL AL-QUR’AN BAGI SANTRI PONDOK PESANTREN TAHFIDZ AL-QUR’AN AL-FADHILAH KENCONG – JEMBER. Undergraduate thesis, UIN Kiai Achmad Siddiq Jember.

[img] Text
ALFIDA NUR DAYYANA NIM T20191044.pdf

Download (4MB)

Abstract

Alfida Nur Dayyana, 2023. “Penerapan Metode Habituasi Dalam Kecepatan Menghafal Al-Qur’an Bagi Santri Pondok Pesantren Tahfidz Al-Qur’an Al-Fadhilah Kencong-Jember”
Kata Kunci: Metode habituasi, Kecepatan Menghafal Al-Qur’an.
Penerapan metode habituasi dalam kecepatan menghafal al-Qur’an merupakan metode terbaru yang diterapkan oleh Pondok Pesantren Tahfidz Al-Qur’an Al-Fadhilah. Di mana metode tersebut memiliki target khatam 30 juz dalam kurun waktu kurang dari satu tahun, dengan adanya penerapan metode habituasi ini mampu meningkatkan hafalan santri secara siginifikan. Sebab proses atau tahapan yang terdapat dalam metode habituasi harus dilaksanakan rutin setiap hari, sehingga para santri bisa karena terbiasa.
Fokus penelitian: 1) Bagaimana Proses Pelaksanaan Metode Habituasi Bagi Santri Tahfidz Al-Qur’an Al-Fadhilah? 2) Apa Saja Faktor Pendukung Metode Habituasi Bagi Santri Tahfidz Al-Qur’an Al-Fadhilah?
Tujuan penelitian: 1) Untuk mendeskripsikan Proses Pelaksanaan Metode Habituasi Bagi Santri Tahfidz Al-Qur’an Al-Fadhilah 2) Untuk mendeskripsikan Faktor Pendukung Santri Dalam Menghafal Al-Qur’an Menggunakan Metode Habituasi
Metode penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif jenis naratif. Penentuan subyek penelitian menggunakan teknik purossive. Adapun teknik pengumpulan data menggunakan teknik observasi, wawancara serta dokumentasi. Sedangkan analisis data menggunakan kondensasi data (data condentation), penyajian data (data display) dan penarikan kesimpulan (verifying conclusions). Uji keabsahan data menggunakan triangulasi sumber dan triangulasi teknik.
Kesimpulan dari penelitian yaitu: 1) proses pelaksanaan metode habituasi bagi santri tahfidz alquran al-fadhilah di Kencong Jember yang peneliti temukan yaitu: a) kerjasama orang tua dengan guru, b) memantau dan memperbaiki akhlaq santri yang kurang baik, c) selalu membaca yasin fadhilah serta Asmaul Husna, d) KBM menggunakan murottal dan muraqqabah 5 juz sekali duduk, e) fashohah qabla maghrib, f) sholat wajib dan sunnah dilakukan secara berjam’ah, g) dzikrul qur’an 1 juz, h) maqro’ tasmi’ ½ juz, i) membaca Surah Luqman dan Ibrahim bainal maghrib wal isya’, dan j) Idzhib nashor ba’dha isya’; 2) faktor pendukung metode habituasi bagi santri tahfidz alquran alfadhilah di Kencong Jember yang peneliti temukan yaitu: a) Menata niat sungguh-sungguh ketika menghafal al-Qur’an, b) Metode habituasi membiasakan para santri untuk terus belajar fashohah, c) Kegiatan menghafal al-Qur’an menggunakan metode habituasi dilaksanakan setiap hari dari jam 03:00 pagi hingga pukul 23:30, d) Metode Habituasi dilakukan dengan cara pembiasaan santri untuk muraqabah, dzikrul Qur’an, maqro serta mendengarkan murattal saat KBM, dan e) Santri dibiasakan untuk selalu bermuraja’ah, setoran hafalan kepada ustadz dan ustadzah.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: 17 PSYCHOLOGY AND COGNITIVE SCIENCES > 1701 Psychology > 170111 Psychology of Religion
22 PHILOSOPHY AND RELIGIOUS STUDIES > 2204 Religion and Religious Studies > 220403 Islamic Studies
22 PHILOSOPHY AND RELIGIOUS STUDIES > 2204 Religion and Religious Studies > 220405 Religion and Society
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Alfida Nur Dayyana
Date Deposited: 14 Nov 2023 07:05
Last Modified: 14 Nov 2023 07:05
URI: http://digilib.uinkhas.ac.id/id/eprint/29270

Actions (login required)

View Item View Item