STRATEGI SEKOLAH MENENGAH ATAS NEGERI 1 KUNIR - LUMAJANG DALAM MENUMBUHKAN NILAINILAI KEISLAMAN DAN NILAI-NILAI NASIONALISME PADA SISWA TAHUN PELAJARAN 2018/2019

Purnama, Wilis Putri Surya (2019) STRATEGI SEKOLAH MENENGAH ATAS NEGERI 1 KUNIR - LUMAJANG DALAM MENUMBUHKAN NILAINILAI KEISLAMAN DAN NILAI-NILAI NASIONALISME PADA SISWA TAHUN PELAJARAN 2018/2019. Undergraduate thesis, IAIN JEMBER.

[img] Text
Wilis Putri Surya Purnama_084 141 011.pdf

Download (26MB)

Abstract

Lembaga pendidikan Umum ataupun Berbasis Agama Harus mampu menerapkan Strategi dalam menanamkan nilai agama dan nilai nasionalisme Bagi siswa agar siswa tersebut berguna bagi nusa bangsa serta berakhlakul karimah. Strategi penanaman Karakter di antaranya yaitu Strategi Menumbuhkan Nilainilai Keislaman dan Nilai-Nilai Nasionalisme untuk menciptakan karakter siswa dalam berbangsa dan tanah air serta menumbuhkan akhlak yang terpuji, strategi ini di terapkan dalam kegiatan rutin setiap pagi serta dalam pembelajaran mata pelajaran agama dan ppkn. Akan tetapi pada realita yang ada penerapan Strategi ini tidak terlaksana secara maksimal, hal ini dikarenakan oleh hambatan kurikulum dan hambatan kompetensi serta saran dan prasarana yang ada disekolah dan juga dari faktor lingkung siswa itu sendiri. Oleh sebab itu, perlu adanya modifikasi dari Strategi Menumbuhkan Nilai-nilai Keislaman dan Nilai-nilai Nasionalisme di SMA Negeri 1 Kunir. Fokus penelitian dalam skripsi ini adalah: 1) Bagaimana Strategi SMA Negeri 1 Kunir dalam Menumbuhkan Nilai-Nilai Keislaman pada Siswa Tahun 2018/2019? 2) Bagaimana Strategi SMA Negeri 1 Kunir dalam Menumbuhkan Nilai-Nilai Nasionalisme Pada Siswa Tahun 2018/2019? 3) Apa saja faktor pendukung dan penghambat SMA Negeri 1 Kunir dalam Menumbuhkan Nilainilai Keislaman dan Nilai-nilai Nasionalisme pada Siswa Tahun 2018/2019? Tujuan penelitian dalam skripsi ini adalah: Untuk mendeskripsikan Strategi serta faktor pendukung dan penghambat SMA Negeri 1 Kunir dalam Menumbuhkan Nilai-nilai Keislaman dan Nilai-nilai Nasionalisme pada Siswa Tahun 2018/2019. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif deskripsif dengan jenis penelitian lapangan (field Research) dengan pandangan fenomenologi. Adapun teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini yaitu: observasi, wawancara semi terstruktur dan dokumentasi. Sedangkan analisis data yang digunakan adalah model Miles and Huberman mulai dari pengumpulan data, reduksi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan. Keabsahan data dalam penelitian ini menggunakan triangulasi sumber dan triangulasi teknik. Penelitian ini memperoleh kesimpulan: 1). Proses penumbuhan nilai-nilai keislaman yang dilaksanakan di SMA Negeri 1 Kunir menggunakan Strategi untuk mencetak peserta didik sesuai dengan salah satu visi sekolah yaitu menjadikan siswa dan siswi yang Religius, serta pelaksanakan strategi menumbuhkan nilai-nilai keislaman dilakukan dengan cara kegiatan rutin setiap pagi sebalum jam pelajaran dimulaielaksanaan strategi dalam menumbuhkan niali-nilai nasionalisme di SMA Negeri 1 Kunir selain dilaksanakan melalui kegiatan pembelajaran seperti menyanyikan lagu indonesia raya, pembacaan teks x pancasila, kegiatan upacara, kegiatan ekstrakulikuler pramuka, kegiatan ekstrakulikuler tari, kegiatan upacara pada hari-hari besar, membiasakan menggunakan pakaian adat pada saat hari kartini, membiasakan siswa bersalaman dengan guru sebelum memasuki kelas, seta dalam proses pembelajaran mata pelajaran Ppkn. 3). Faktor yang menghambat strategi menumbuhkan nilai-nilai keislaman dan nilai-nilai nasionalisme pada siswa yaitu a) Hambatan Kurikulum b) Hambatan Kompetensi (Penggunaan Media Pembelajaran) c) Hambatan Sarana dan Prasarana c) Hambatan Lingkungan Keluarga. 4) Faktor yang mendukung strategi dalam menumbuhkan nilai-nilai keislaman dan nilai-nilai nasionalisme pada siswa yaitu a) Guru Tidak Menjaga Jarak Dengan Siswa b) Kepercayaan dan Dukungan Orang Tua Siswa yang Tinggi.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: 22 PHILOSOPHY AND RELIGIOUS STUDIES > 2204 Religion and Religious Studies > 220403 Islamic Studies
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Anak PSG
Date Deposited: 18 Nov 2023 07:26
Last Modified: 18 Nov 2023 07:26
URI: http://digilib.uinkhas.ac.id/id/eprint/29537

Actions (login required)

View Item View Item