Manajemen Kurikulum Berbasis Pesantren Di Madrasah Ibtidaiyah Darul Ulum Desa Seneng Kecamatan Krucil Kabupaten Probolinggo

Habiballah, Iqbal (2023) Manajemen Kurikulum Berbasis Pesantren Di Madrasah Ibtidaiyah Darul Ulum Desa Seneng Kecamatan Krucil Kabupaten Probolinggo. Undergraduate thesis, UIN KIAI HAJI ACHMAD SIDDIQ JEMBER.

[img] Text
iqbal ok watermark 1.pdf

Download (4MB)

Abstract

Manajemen Kurikulum, Kurikulum Pesantren
Salah satu tujuan diselenggarakannya pendidikan adalah dapat mencetak
generasi bangsa dengan karakter yang sesuai dengan kepribadian bangsa. Akan
tetapi, saat ini kasus kriminal yang dilakukan oleh pelajar di Indonesia bukan lagi
menjadi hal yang asing diberitakan. Hal tersebut menjadi salah satu pengingat
bagi seluruh pendidik untuk senantiasa mengembangkan pendidikan berbasis
karakter.
Fokus penelitian ini : 1) Bagaimana Madrasah Darul Ulum
mengintegrasikan kurikulum pesantren dengan kurikulum nasional?, 2)
Bagaimana penerapan kurikulum pesantren dan madrasah di MI Darul Ulum?, 3)
Apa kendala yang dihadapi dalan mengintegrasikan kurikulum pesantren dan
nasional di MI Darul Ulum?
Tujuan dari penelitian ini: 1) Untuk mendeskripsikan Bagaimana
Madrasah Darul Ulum mengintegrasikan kurikulum pesantren dengan kurikulum
nasional, 2) Untuk mendeskripsikan penerapan kurikulum pesantren dan madrasah
di MI Darul Ulum, 3) Untuk mendeskripsikan kendala yang dihadapi dalan
mengintegrasikan kurikulum pesantren dan nasional di MI Darul Ulum
Penelitian ini menggunakan metode pendekatan kualitatif Penentuan
subyek penelitian dilakukan secara Purposive. Teknik pengumpulan data
menggunakan observasi non partisipan, wawancara semi terstruktur dan
dokumentasi. Analisis Data menggunakan deskriptif kualitatif dengan model
interaktif Miles, Huberman dan Saldana. Keabsahan data menggunakan
triangulasi Sumber dan triangulasi teknik.
Hasil Penelitian: 1) Pengintegrasian kurikulum pesantren dengan
kurikulum nasional menghasilkan program kegiatan sholat dhuha berjamaah yang
dilakukan siswa dan guru dan pembacaan shalawat nabi, serta kegiatan pendukung
yaitu BTQ (Baca Tulis Quran) serta adanya mata pelajarn Mahfudzat. 2)
Penerapan Kurikulum Pesantren Dan Madrasah Di Mi Darul Ulum yaitu
dilakukan melalui kegiatan pembiasaan yang menjadikan siswa patuh dan disiplin
dengan kegiatan sholat duha serta pembacaan shalawat nabi, kemudian kegiatan
shalat dhuhur berjamaah yang dilanjutkan dengan pembelajaran BTQ selama 90
menit. dan penambahan pembelajaran (muatan lokal) yang masuk pada
kokurikuler serta ada mata pelajaran Mahfudzat masuk pada intrakurikuler 3)
Evaluasinya terlihat pada hasil pembelajaran siswa yang kurang maksimal,
Kendala yang dihadapi dalan mengintegrasikan kurikulum pesantren dan nasional
di MI Darul Ulum adalah masalah kualifikasi guru, sangat sedikit sekali alumni
pesantren yang memiliki ijazah pengajar. Kedua keterbatasan waktu dalam
mengatur Pelajaran terutama kurikulum nasional dan kurikulum pesantren yang
harus di integrasikan. terakhir adalah tingkat pemahaman siswa, karena pada
tingkat Madrasah ibtidaiyah pemahaman siswa masih terbatas.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: 15 COMMERCE, MANAGEMENT, TOURISM AND SERVICES > 1508 Other1503 Commerce, Management, Tourism and Services
Depositing User: Mr Iqbal Habiballah
Date Deposited: 24 Nov 2023 06:22
Last Modified: 24 Nov 2023 06:22
URI: http://digilib.uinkhas.ac.id/id/eprint/29742

Actions (login required)

View Item View Item