Strategi penyaluran dana infaq dalam program pena bangsa di lembaga Nasional Yayasan Dana Sosial Alfalah (YDSF) Jember

Faruki, Moch Ainol (2023) Strategi penyaluran dana infaq dalam program pena bangsa di lembaga Nasional Yayasan Dana Sosial Alfalah (YDSF) Jember. Undergraduate thesis, Universitas KH Achmad Siddiq Jember.

[img] Text
MochAinolFaruki_E20184010.pdf

Download (2MB)

Abstract

Moch. Ainol Faruki, Dr. H. Fauzan., S. Pd., M. Si. 2023: Strategi Penyaluran Dana Infak Dalam Program Pena Bangsa Di Lembaga Nasional Yayasan Dana Sosial Al-Falah (YDSF) Jember Tahun Ajaran 2022/2023

Islam merupakan agama syumulah (universal) yang mengatur semua aspek dalam kehidupan manusia, tidak terkecuali dalam aspek ekonomi, sebegai upaya pemerataan dari aspek ekonomi salah satunya adalah zakat, infaq dan shodaqah. Karena zakat, infaq dan shadaqah selain sebagai bentuk sesalehan social juga sering kali di istilah sebagai ibadah maaliyyah ijtima’iyyah. Dalam perkembangannya banyak kelompok atau lembaga yang turun gunung untuk memudahkan masyarakat dalam melaksanakan zakat, infaq dan shadaqah, salah satunya adalah Yayasan Dana Sosial Al-Falah (YDSF) Jember. Yayasan Dana Sosial Al-Falah (YDSF) Jember yang sudah berdiri sejak tahun 2010 banyak mendapatkan simpati dan kepercayaan dari masyarakat di kabupaten Jember. Hingga donatur dari wilayah Jember mengalami peningkatan secara signifikan dari tahun ke tahun, hal ini dibuktikan dengan banyaknya para donatur menjadi orang tua asuh dari semua anak yatim yang berada di Yayasan Dana Sosial Al-Falah (YDSF) Jember.
Penelitian ini merupkan penelitian kualitatif, yang disajikan dalam bentuk deskriftif Penelitian ini bersifat Kualitatif. Menurut Bogdan dan Taylor didalam buku Lexy J. Maleong, Metodologi Penelitian Kualitatif Edisi Revisi mendifinisikan metodologi kualitatif sebagai prosedur penelitian yang menghasilkan data deskriptif berupa kata-kata atau isan dari orang-orang dan perilaku yang diamati. Penelitian terkait Analisis Model Pengelolaan Zakat, Infaq Dan Shadaqah (ZIS) ini Yayasan Dana Sosial Al-Falah (YDSF) Jember.
Dalam Strategi Penyaluran Dana Infak Dalam Program Pena Bangsa Di Lembaga Nasional Yayasan Dana Sosial Al-Falah (YDSF) Jember Memberikan pendampingan berupa bimbingan diniyah, life skill dan sains, Bantuan biaya pendidikan dan alat-alat sekolah, Pendampingan dan pengembangan potensi siswa, Life Skill Education, Kunjungan ke orang tua asuh, Launcing penyerahan beasiswa kepada penerima beasiswa. Dan strategi penyeluran zakat, infaq dan shadaqah dan penerimanya dalam bentuk ini sudah sesuai dengan prinsip dalam agama islam.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: 14 ECONOMICS > 1499 Other Economics > 149999 Economics not elsewhere classified
Depositing User: MAN Moch Ainol Faruki
Date Deposited: 21 Dec 2023 07:28
Last Modified: 21 Dec 2023 07:28
URI: http://digilib.uinkhas.ac.id/id/eprint/30740

Actions (login required)

View Item View Item