ANALISIS PENGUKURAN KINERJA REKSA DANA SYARIAH PENDAPATAN TETAP DI PASAR MODAL INDONESIA PERIODE TAHUN 2018-2022 (Studi Komparatif Dengan Menggunakan Metode Sharpe Ratio, Treynor Index, Dan Jensen Alpha)

Batrisyia, Aida (2023) ANALISIS PENGUKURAN KINERJA REKSA DANA SYARIAH PENDAPATAN TETAP DI PASAR MODAL INDONESIA PERIODE TAHUN 2018-2022 (Studi Komparatif Dengan Menggunakan Metode Sharpe Ratio, Treynor Index, Dan Jensen Alpha). Undergraduate thesis, Universitas Islam Negeri Kiai Haji Achmad Siddiq Jember.

[img] Text
AIDA BATRISYIA_204105030038.pdf

Download (4MB)

Abstract

ABSTRAK

Aida Batrisyia, Suprianik, 2023: Analisis Pengukuran Kinerja Reksa Dana Syariah Pendapatan Tetap Di Pasar Modal Indonesia Periode Tahun 2018-2022 (Studi Komparatif Dengan Menggunakan Metode Sharpe Ratio, Treynor Index, Dan Jensen Alpha).

Kata kunci: Reksa Dana Syariah, sharpe ratio, treynor index, Jensen alpha

Reksa dana merupakan tempat menghimpun dana dari investor yang nantinya akan diinvestasikan oleh manajemn investasi. dana tersebut nantinya akan dialokasikan oleh manajer investasi ke dalam instrument investasi seperti obligasi, saham, dan deposito. Reksa dana pendapatan tetap syariah adalah jenis reksa dana yang menginvestasikan sekurang-kurangnya 80% dananya ke dalam efek atau utang obligasi, dimana dalam menjalankan investasi harus sesuai dengan prinsip-prinsip syariah.

Rumusan masalah yang diteliti dalam skripsi ini adalah Bagaimana pengukuran kinerja reksa dana syariah pendapatan tetap di pasar modal Indonesia periode tahun 2018-2022 dengan metode sharpe ratio, treynor index, dan Jensen alpha? Serta Bagaimana komparasi kinerja reksa dana syariah pendapatan tetap dengan metode sharpe ratio, treynor index, dan Jensen alpha?.

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengukuran kinerja reksa dana syariah pendapatan tetap di pasar modal Indonesia periode tahun 2018-2022 dengan metode sharpe ratio, treynor index, Jensen alpha. Serta untuk mengetahui komparasi kinerja reksa dana syariah pendapatan tetap dengan metode sharpe ratio, treynor index, dan Jensen alpha.

Penelitian ini menggunakan metode penelitian kuantitatif dengan jenis penelitian kuantitatif desktiptif. Adapun teknik pengumpulan data  menggunakan teknik observasi, studi pustaka, dan dokumentasi. Pengambilan sampel menggunakan teknik purposive sampling dari populasi reksa dana Syariah yang berjumlah 182 produk.

Hasil dari penelitian ini menunjukkan kinerja terbaik dengan metode sharpe ratio dari tahun 2018-2022 adalah Haji Syariah I-Hajj, Mandiri Investa Dana Syariah, Insight Simas Asna Pendapatan Tetap Syariah, Mandiri Investa Dana Syariah, Haji Syariah I-Hajj. Produk terbaik tahun 2018-2022 dengan metode treynor index adalah Haji Syariah I-Hajj, PNM Amanah Syariah, Danareksa Melati Pendapatan Utama, PNM Sukuk Negara Syariah, Trimegah Pendapatan Tetap Prima Syariah. Produk terbaik dari tahun 2018-2022  adalah Victoria Obligasi Syariah, Simas Syariah Pendapatan Tetap, Syailendara Pendapatan Tetap Optima Syariah, Danareksa Melati Pendapatan Utama Syariah, Mandiri Investa Dana Syariah. Kinerja terbaik dari ketiga metode sharpe, treynor, dan jensen adalah sesuai persepsi investor dalam menilai resiko.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Uncontrolled Keywords: Reksa dana syariah, sharpe ratio, treynor indek, jensen alpha
Subjects: 14 ECONOMICS > 1402 Applied Economics > 140207 Financial Economics
15 COMMERCE, MANAGEMENT, TOURISM AND SERVICES > 1502 Banking, Finance and Investment > 150201 Finance
Depositing User: Ms Aida Batrisyia
Date Deposited: 22 Dec 2023 09:31
Last Modified: 22 Dec 2023 09:31
URI: http://digilib.uinkhas.ac.id/id/eprint/30829

Actions (login required)

View Item View Item