ANALISIS STRATEGI PEMASARAN INDUSTRI PENGOLAHAN KOPI ( KSU BUAH KETAKASI) DI DESA SIDOMULYO KECAMATAN SILO KABUPATEN JEMBER

Malik Ibrahim, Alan Maulana (2023) ANALISIS STRATEGI PEMASARAN INDUSTRI PENGOLAHAN KOPI ( KSU BUAH KETAKASI) DI DESA SIDOMULYO KECAMATAN SILO KABUPATEN JEMBER. Undergraduate thesis, UNIVERSITAS ISLAM NEGERI KIAI HAJI ACHMAD SIDDIQ JEMBER.

[img] Text
Skripsi Alan watermak.pdf

Download (3MB)

Abstract

Kata Kunci: Strategi Pemasaran, Industri, Pengolahan Kopi.
Strategi pemasaran terdiri dari analisis, pegembangan strategi, dan implementasi kegiatan dalam mengembangkan organisasi atau perusahaan, memilih target pasar, menetapkan tujuan, dan mengelola program pemasaran strategi positioning untuk memenuhi persyaratan nilai pelanggan disetiap target pasar. Industri sebagai bentuk produk yang dihasilkan oleh perusahaan yang dikelola dari bahan baku menjadi barang jadi. Pengolahan kopi dapat dilakukan dengan dua metode yaitu kering dan basah yang menghasilkan produk kopi robusta, kopi arabika, kopi hijau, dan kopi lanang.
Fokus penelitian yang diteliti dalam skripsi ini adalah 1. Bagaimana strategi pemasaran industri pengolahan kopi KSU Buah Ketakasi di Desa Sidomulyo Kecamatan Silo Kabupaten Jember? 2. Apa saja kendala strategi pemasaran industri pengolahan kopi KSU Buah Ketakasi di Desa Sidomulyo Kecamatan Silo Kabupaten Jember?.
Tujuan Penelitian yaitu 1. Untuk mengetahui strategi pemasaran industri pengolahan kopi KSU Buah Ketakasi di Desa Sidomulyo Kecamatan Silo kabupaten Jember. 2. Untuk mengetahui kendala-kendala strategi pemasaran industri pengolahan kopi KSU Buah Ketakasi di Desa Sidomulyo Kecamatan Silo Kabupaten jember.
Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan jenis penelitian deskriptif. Pada penentuan informan peneliti memakai teknik puposive, sedangkan teknik pengumpulan data menggunakan wawancara, observasi, dan dokumentasi.
Hasil dari penelitian ini yaitu 1. Strategi Pemasaran yang dilakukan KSU Buah Ketakasi dalam memasarkan produknya yaitu dengan menggunakan srategi pemasaran dalam skala besar dan kecil serta menggunakan bauran pemasaran (marketing mix) yakni produk, harga, promosi, tempat, orang, proses, dan bentuk fisik. 2. Kendala pada budidaya kopi di Desa Sidomulyo, KSU Buah Ketakasi yaitu Fluktuasi harga dan pengolahan kopi. hal ini imbas kurang baiknya hubungan petani dan pengepul serta tidak menentunya curah hujan yang mengakibatkan kualitas produk menurun.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: 14 ECONOMICS > 1499 Other Economics > 149999 Economics not elsewhere classified
Depositing User: Mr Alan Maulana Malik Ibrahim
Date Deposited: 27 Dec 2023 04:52
Last Modified: 27 Dec 2023 04:52
URI: http://digilib.uinkhas.ac.id/id/eprint/30997

Actions (login required)

View Item View Item