alfaeni, juhairia hasmi (2023) Pengaruh Harga dan Promosi terhadap Keputusan Membeli Konsumen Ara Cahaya Frozzenfood Kabupaten Jember. Undergraduate thesis, UIN KH Achmad Siddiq Jember.
Text
SKRIPSI JUHAIRIA H 2023.pdf Download (5MB) |
Abstract
Frozenfood adalah makanan cepat saji yang diawetkan dengan cara dibekukan dengan cara penyajiannya yang cukup mudah. Dengan banyaknya peminat frozen food pada masa ini, maka banyak pula wirausahawan yang memulai bisnisnya dengan menjual aneka makanan frozen food, salah satunya Ara Cahaya Frozenfood yang telah memiliki banyak cabang yang tersebar di Jember. Harga dan promosi menjadi tolak ukur dalam keputusan membeli para konsumen frozenfood di Jember.
Fokus masalah pada penelitian ini terdiri dari 3 yaitu: 1) Apakah harga berpengaruh terhadap keputusan membeli frozenfood di Jember? 2) Apakah promosi berpengaruh terhadap keputusan membeli frozenfood di Jember? 3) Apakah harga dan promosi berpengaruh secara bersama-sama terhadap keputusan membeli frozenfood di jember?
Tujuan penelitian ini adalah: 1) Mengetahui pengaruh harga teradap keputusan membeli konsumen frozenfood di Jember, 2) Mengetahui pengaruh promosi terhadap keputusan membeli konsumen frozenfood di Jember, 3) Mengetahui pengaruh harga dan promosi secara bersama-sama berpengaruh terhadap keputusan membeli konsumen frozenfood di Jember.
Untuk mengidentifikasi permasalahn tersebut, metode penelitian ini menggunakan metode kuantitatif. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan menyebarkan kuesioner, analisis yang digunakan yaitu regresi linear berganda. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh konsumen Ara Cahaya Frozenfood di Jember dan sampel yang digunakan sebanyak 180 orang. Pemilihan sampel menggunakan Aksidental sampling.
Hasil dari penelitian ini adalah melalui uji t Harga (X1) berpengaruh secara signifikan terhadap keputusan membeli konsumen Ara Cahaya Frozenfood (Y), begitu pula dengan Promosi (X2). Melalui uji f harga dan promosi (X1 dan X2) berpengaruh secara bersama-sama terhadap keputusan membeli konsumen Ara Cahaya Frozenfood Jember(Y).
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Subjects: | 14 ECONOMICS > 1401 Economic Theory > 140199 Economic Theory not elsewhere classified |
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Ekonomi Syariah |
Depositing User: | ms juhairia hasmi alfaeni |
Date Deposited: | 27 Dec 2023 04:54 |
Last Modified: | 27 Dec 2023 04:54 |
URI: | http://digilib.uinkhas.ac.id/id/eprint/30999 |
Actions (login required)
View Item |