PROBLEMATIKA PENYIKAPAN IMAM SYAFI’I DAN IMAM HANAFI DALAM STANDAR ‘AN TARADLIN TERHADAP TRANSAKSI JUAL BELI MU’ATHAH

Santoso, Rizky Arif (2024) PROBLEMATIKA PENYIKAPAN IMAM SYAFI’I DAN IMAM HANAFI DALAM STANDAR ‘AN TARADLIN TERHADAP TRANSAKSI JUAL BELI MU’ATHAH. Undergraduate thesis, UIN Kiai Achmad Siddiq Jember.

[img] Text
Rizky Arif Santoso skripsi-1.pdf

Download (15MB)

Abstract

ABSTRAK
Risky Arif Santoso, 2023: Problematika Penyikapan Imam Syafi’i Dan Imam Hanafi Dalam Standart ‘An Taradlin Terhadap Transaksi Jual Beli Mu’athah.
Interaksi jual beli di masyarakat merupakan hal yang tidak bisa ditinggalkan. Namun, terkadang masyarakat tidak peduli dengan akad yang dijalankan. Mereka menjalani transaksi tanpa berfikir sistem apa yang dijalankan dalam melaksanakan jual beli, dimana pelaksanaannya dilakukan dengan tanpa menggunakan shigat ijab qabul dari kedua pihak yang bertransaksi, atau terkadang hanya ditemukan pada satu pihak saja. Implementasi jual beli seperti ini, yang yang sering terjadi dimasyarakat, sebagaimana yang terjadi di swalayan, pasar, dan supermarket, disebut dengan sistem Mu’athah.
Fokus penelitian membahas tentang: 1) Bagaimana pandangan imam Syafi'i dan imam Hanafi dalam mengkonsep ‘an taradlin dalam transaksi jual beli Mu’athah?, 2) Apa saja standarisasi qarinah taradlin menurut imam Syafi'i dan imam Hanafi pada jual beli yang dapat ditransaksikan secara Mu’athah pada masa sekarang?, sedangkan tujuan penelitian berfokus pada: 1) Dapat mengetahui pandangan imam Syafi'i dan imam Hanafi tentang konsep ‘an taradlin dalam transaksi jual beli Mu’athah. 2) Dapat mengetahui standarisasi qarinah taradlin menurut imam Syafi'i dan imam Hanafi pada pada jual beli yang dapat ditransaksikan secara Mu’athah.
Penyusunan penelitian yang digunakan pada penelitian ini menggunakan metode kualitatif yuridis. Dan jenis penelitiannya menggunakan penelitian hukum normatif. Dengan teknik pengumpulan data berupa pembacaan referensi dan pengklasifikasian data yang berhubungan dengan pertanyaan dari fokus penelitian, sehingga membentuk kesimpulan berupa jawaban.
Hasil penelitian ini mengarah pada dua pembahasan: 1) jual beli Mu’athah yang lumrah terjadi menimbulkan kekhilafan dikalangan ulama fiqh. Secara garis besar, perbedaan ini terjadi pada imam Syafi'i dan imam Hanafi. Maka penelitian ini perlu membahas pandangan imam Syafi'i dan imam Hanafi terhadap Mu’athah, 2) kemudian penelitian ini berlanjut pada pembahasan tentang apa saja tawaran hukum tentang jual beli Mu’athah dan standarisasinya dalam menyikapi jual beli Mu’athah. Sehingga pembahasan ini dapat menyimpulkan hukum apa yang dapat diterapkan di Indonesia yang juga sering menggunakan transaksi jual beli Mu’athah.
Kata Kunci: Problematika, imam Syafi’i, imam Hanafi, ‘An Taradlin, Mu’athah.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: 18 LAW AND LEGAL STUDIES > 1801 Law > 180127 Mu'amalah (Islamic Commercial & Contract Law) > 18012701 al-Bai’ (incl. al-Khiyar)
18 LAW AND LEGAL STUDIES > 1801 Law > 180127 Mu'amalah (Islamic Commercial & Contract Law) > 18012799 Mu'amalah (Islamic Commercial & Contract Law) not elsewhere classified
Divisions: Fakultas Syariah > Hukum Ekonomi Islam
Depositing User: Mr Rizky Arif Santoso
Date Deposited: 10 Jan 2024 02:31
Last Modified: 10 Jan 2024 02:31
URI: http://digilib.uinkhas.ac.id/id/eprint/31882

Actions (login required)

View Item View Item