Ramadhan, Zaqi (2023) Perlindungan Terhadap Anak Broken Home Korban Pelampiasan Emosional Orang Tua Perspektif Hukum Islam: Studi Kajian Di Desa Sukowati Kecamatan Bungah Kabupaten Gresik. Undergraduate thesis, UIN Khas Jember.
Text
Muhammad zaqi ramadhan_S20191090.pdf Download (5MB) |
Abstract
Broken home merupakan suatu yang berdampak buruk serta
mengakibatkan pengaruh yang besar terhadap mental sang anak. Hal tersebut
disebabkan tidak adanya perlindungan dari kedua orang tuanya atau terjadinya
kekerasan yang dilakukan oleh orang tua seperti, kekerasan karena menjadi
pelampiasan emosi orang tua, kekerasan fisik karena pola asuh yang tidak baik,
dan kekerasan seksual.
Fokus penelitian yang diteliti dalam skripsi ini adalah: 1) Faktor apa yang
menyebabkan pelampiasan emosi orang tua terhadap anak yang mengalami
broken home di desa sukowati? 2) Apakah bentuk pelampiasan emosi orangtua
terhadap anak? 3) Bagaimana bentuk perlindungan hukum islam mengenai
kekerasan terhadap anak broken home ?
Adapun tujuan dari skripsi ini adalah: 1) Untuk mengetahui faktor
penyebab pelampiasan emosi orang tua terhadap anak broken home yang ada di
desa sukowati. 2) Untuk mengetahui bentuk pelampiasan emosi orangtua terhadap
anak. 3) Untuk mengetahui bentuk perlindungan hukum islam mengenai
kekerasan terhadap anak broken home.
Penelitian ini menggunakan jenis penelitian yuridis empiris dengan
menggunakan pendekatan perundang-undangan dan sosiologi hukum. Teknik
pengumpulan data yang digunakan adalah observasi, wawancara, dan
dokumentasi. Kemudian analisis data yang digunakan adalah reduksi data,
penyajian data, dan data verification (kesimpulan). Selanjutnya keabsahan data
yang digunakan adalah triangulasi, referensi, dan pemeriksaan data.
Penelitian ini sampai pada titik kesumpulan bahwa : 1) Faktor yang
melatarbelakangi terjadi pada anak broken home korban pelampiasan emosi yaitu
perceraian orang tua, orang tua mengalami stress, dan kurang nya kasih sayang
dari keluarga yang lain. 2) Pada kasus ini mengalami tiga bentuk kekerasan, dua
diantaranya kekerasan fisik berupa pelampiasan emosional dan cara pola asuh
yang salah dan satunya berbentuk kekerasan seksual. 3) Perlindungan anak
menurut pandangan hukum islam berupa, merawat, memenuhi hak dan kewajiban
anak, serta mendidik anak.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Subjects: | 18 LAW AND LEGAL STUDIES > 1801 Law > 180113 Family Law |
Divisions: | Fakultas Syariah > Hukum Keluarga |
Depositing User: | Zaqi Ramadhan |
Date Deposited: | 26 Jan 2024 03:05 |
Last Modified: | 26 Jan 2024 03:05 |
URI: | http://digilib.uinkhas.ac.id/id/eprint/32141 |
Actions (login required)
View Item |