Analisis Pemerataan Ekonomi dan Tingkat Disparitas Pembangunan Ekonomi di Wilayah Pengembangan Germakertasusila Periode Tahun 2018-2022

Al Qordhowi, Muhammad Ali Yusuf (2024) Analisis Pemerataan Ekonomi dan Tingkat Disparitas Pembangunan Ekonomi di Wilayah Pengembangan Germakertasusila Periode Tahun 2018-2022. Undergraduate thesis, UIN KH Achmad Siddiq Jember.

[img] Text (SK-140-ES-2024)
Muhammad Ali Yusuf Al Qordhowi_201105020006.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.

Download (11MB)

Abstract

Muhammad Ali Yusuf Al Qordhowi, Aminatus Zahriyah, 2024: Analisis Pemerataan Ekonomi dan Tingkat Disparitas Pembangunan Ekonomi di Wilayah Pengembangan Germakertasusila Periode Tahun 2018-2022.

Kata kunci: Disparitas Pembangunan, Pembangunan, Pertumbuhan Ekonomi

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis kinerja sektor-sektor ekonomi di Kabupaten/Kota dalam Wilayah Pengembangan Germakertosusila, dengan fokus pada identifikasi sektor-sektor yang memiliki keunggulan kompetitif dan spesialisasi. Melalui pendekatan kuantitatif deskriptif, penelitian ini menggunakan dua metode analisis, yaitu indeks Williamson dan tipologi Klassen, dengan mengumpulkan data jumlah penduduk, PDRB, dan laju pertumbuhan ekonomi dari tahun 2018 hingga 2022.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa sektor industri pengolahan menjadi unggulan di beberapa kabupaten seperti Pasuruan, Sidoarjo, dan Mojokerto, sementara sektor konstruksi, jasa pendidikan, dan jasa kesehatan menjadi keunggulan di kabupaten lainnya. Namun, beberapa wilayah seperti Bojonegoro dan Bangkalan tidak menunjukkan keunggulan kompetitif dan spesialisasi yang signifikan.
Selain itu, penelitian ini juga mengungkap tingkat ketimpangan ekonomi antar wilayah yang tinggi di Wilayah Pengembangan Germakertosusila Plus, dengan rata-rata indeks Williamson mencapai 0,73. Terlebih lagi, hasil analisis menunjukkan bahwa wilayah ini masih didominasi oleh kawasan-kawasan dengan kategori tertinggal, menyoroti perlunya upaya yang lebih besar dalam mengatasi disparitas pembangunan ekonomi di tingkat lokal. Implikasi dari penelitian ini memperkuat urgensi untuk mengintensifkan upaya pemerataan pembangunan ekonomi di wilayah-wilayah yang terpinggirkan, serta merumuskan kebijakan yang lebih tepat guna untuk meningkatkan daya saing dan pertumbuhan ekonomi secara inklusif di seluruh Wilayah Pengembangan Germakertosusila Plus.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: 14 ECONOMICS > 1402 Applied Economics > 140202 Economic Development and Growth
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Ekonomi Syariah
Depositing User: Mr Muhammad Ali Yusuf ALQordhowi
Date Deposited: 29 Apr 2024 01:13
Last Modified: 11 Jul 2024 01:33
URI: http://digilib.uinkhas.ac.id/id/eprint/32448

Actions (login required)

View Item View Item