qhadir, abdul (2024) IMPLEMENTASI MODEL PEMBELAJARAN DISKURSUS MULTI REPRESENTASI (DMR) UNTUK MENUMBUHKAN KEMAMPUAN PEMECAHAN MASALAH MATEMATIKA MATERI BILANGAN CACAH KELAS III B DI MADRASAH IBTIDAIYAH NEGERI (MIN) 3 JEMBER. Undergraduate thesis, UIN KIAI HAJI ACHMAD SIDDIQ JEMBER.
Text (SK - 025 - PGMI - 2024)
hard.pdf - Accepted Version Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives. Download (7MB) |
Abstract
Abdul Qhadir, 2024 : Implementasi Model Pembelajaran Diskursus Multi Representasi (DMR) untuk Menumbuhkan Kemampuan Pemecahan Masalah Matematika Materi Bilangan Cacah Kelas III B di MIN 3 Jember.
Kata Kunci : Model Pembelajaran Diskusus Multi Representasi, Pemecahan Masalah Matematika.
Penelitian ini membahas mengenai implementasi model pembelajaran Diskusus Multi Representasi (DMR) untuk menumbuhkan kemampuan pemecahan masalah matematika materi bilangan cacah kelas III B di MIN 3 Jember. Penelitian ini dilakukan karena ada tahap penerapannya yang menarik dan sedikit berbeda dari biasanya, khususnya pada pembelajaran Matematika di kelas III B MIN 3 Jember.
Adapun fokus pada penelitian ini adalah 1) Bagaimana implementasi model pembelajaran Diskursus Multi Representasi (DMR) dalam menumbuhkan kemampuan pemecahan masalah matematika materi bilangan cacah kelas III B di MIN 3 Jember? 2) Apa saja faktor penghambat dan pendukung model pembelajaran Diskursus Multi Representasi (DMR) dalam menumbuhkan kemampuan pemecahan masalah matematika materi bilangan cacah kelas III B di MIN 3 Jember?
Penelitian menggunakan pendekatan kualitatif dengan jenis penelitian deskriptif kualitatif. Adapun pengumpulan datanya menggunakan teknik observasi, wawancara, dan dokumentasi. Penentuan subjek penelitianya menggunakan teknik purposive sampling. Analisis data menggunakan teknik analisis data kualitatif model interaktif Miles, Huberman dan Saldana yakni, kondensasi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan/verivikasi. Sedangkan keabsahan data menggunakan tringulasi sumber dan tringulasi teknik.
Penelitian ini memperoleh kesimpulan 1) Implementasi model pembelajaran DMR meliputi tiga unsur yaitu, a) Perencanaan, gru menyiapkan RPP, Bahan ajar, dll, b) Pelaksanaan, yaitu guru pada tahap persiapan guru membuka pelajaran, tahap pendahuluan guru menyampaikan materi pembelajaran bilangan cacah, tahap penerapan guru menggunakan model pembelajaran, tahap pengembangan guru memberikan indikator pemecahan masalah, tahap penutup guru menutup pelajaran. c) Evaluasi, yaitu guru melakukan penilaian formatif melalui observasi saat proses diskusi dan presentasi yang telah menunjukkan siswa aktif berdiskusi, juga menilai siswa melalui tes objektif dengan hasil nilai yang sempurna dan di atas Ketuntasan Belajar Minimal (KBM). 2) Faktor penghambat dan pendukung terlaksana, hal ini dapat di lihat dari adanya faktor penghambat dan pendukung yaitu, a) Faktor penghambat. faktor internal yaitu, ciri khas/karakteristik siswa, kesehatan, sikap terhadap belajar, mengolah bahan belajar, kebiasaan belajar. Faktor eksternal, lingkungan sosial (termasuk teman sebaya), sarana dan prasarana. b) Faktor pendukung, faktor internalnya, konsentrasi belajar, motivasi belajar. percaya diri. Faktor eksternal pendukungnya, orangtua (keluarga), faktor guru, Kurikulum sekolah.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Subjects: | 13 EDUCATION > 1301 Education Systems > 130105 Primary Education |
Divisions: | Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah |
Depositing User: | qhadirabdul adi |
Date Deposited: | 29 Apr 2024 07:25 |
Last Modified: | 29 Apr 2024 07:25 |
URI: | http://digilib.uinkhas.ac.id/id/eprint/32457 |
Actions (login required)
View Item |