Upaya pengurus menanamkan kedisiplinan santri di Pondok Pesantren Darus sholah

Ubaidillah, Mohammad (2024) Upaya pengurus menanamkan kedisiplinan santri di Pondok Pesantren Darus sholah. Undergraduate thesis, Uin kyai haji Achmad siddiq Jember.

[img] Text (SK - PAI - 027 - 2024)
ubed skripsi watermark.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.

Download (6MB)

Abstract

Mohammad Ubaidillah, 2024: Upaya Pengurus Dalam Menanamkan Kedisiplinan
Santri pada Pondok pesantren Darus Sholah Jember.
Kata Kunci: Pengurus Pondok Pesantren, Kedisiplinan Santri
Pondok pesantren merupakan lembaga keagamaan, yang memberikan
pendidikan serta pengaharahan dan mengembangkan agama islam. Yang dimana
dipimpin atau dibimbing oleh seorang kyai, dipondok pesantren juga ada seorang
pengurus yang ditunjuk oleh kyai atau pengasuh untuk mengatur kegiatan santri
dan membentuk karater disiplin seperti disiplin waktu, disiplin bertingkah laku
serta disiplin belajar, agar menjadi seorang yang baik dalam kesehariannya.
Fokus penelitian pada skripsi ini adalah 1) Bagaimana Upaya Pengurus
Dalam Menananmkan Kedisiplinan Santri Pada Pondok Pesantren Darus Sholah
Jember, 2) Bagaimana Kendala Yang Dihadapi Pengurus Pondok Pesantren Darus
Sholah Jember.
Tujuan penelitian ini adalah 1) Untuk Mendeskripsikan Upaya Pengurus
Dalam Menanamkan Kedisiplinan Santri Pada Pondok Pesantren Darus Sholah
Jember, 2) Untuk Mendeskripsikan Kendala Yang Dihadapi Pengurus Pondok
Pesantren Darus Sholah Jember.
Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif dengan jenis deskriptif.
Teknik pengumpulan data wawancara, observasi, dan dokumentasi. Dan teknik
analisis data menggunakan teori Miles, Huberman, dan Saldana yakni kondensasi
data, penyajian data, penarikan kesimpulan. Untuk keabsahan data menggunakan
Triangulasi teknik, triangulasi sumber dan member check.
Penelitian ini memperoleh, 1) upaya pengurus menanamkan kedisiplinan
santri di pondok pesantren darus sholah jember yaitu pemberian contoh disiplin
yang baik oleh pengurus yaitu dengan mengatur dan disiplin disetiap kegiatan
harian pondok pesantren seperti datang terlebiih dahulu dan mengabsen disetiap
kegiatan sholat berjamaah serta membangunkan santri setiap sholat shubuh
berjamaah agar menajdi contoh bagi santri dan juga mendisiplin setiap kegiatan
mingguan seperti tahlil setiap malam jumat, sholawatan malam senin, dan ro;an di
hari minggu dengan memulainya terlebih dahulu agar menjadi contoh atau
tauladan bagi santri, terus Pemberian rutinitas kepada santri, yakni dengan
memberikan jadwal harian seperti sholat berjamaah lima waktu, diniyah, wiridan
dan rotibul haddad setiap sore dan juga memberikan rutinitas mingguan seperti
sholawatan malam senin, tahlilan setiap malam jumat dan bersih-bersih pondok
atau ro‟an setiap hari minggu dengan tujuan agar santri terbiasa disiplin dan
menjadi seorang yang baik dalam kesehariannya, dan pemeberian hukuman atau
takziran kepada santri yang melanggar tata tertib sehingga menimbulkan efek jera
dan tidak mengulanginya. 2) adapun kendala yang dihadapi pengurus
menanamkan kedisiplinan santri yaitu perbedaan lingkungan santri terutama pada
santri baru sehingga mereka masih terdapat yang kurang disiplin dalam menaanti
tata tertib dan ikut serta dalam kegiatan keagamaan, serta kurangnya perhatian
pengurus karena sebagian pengurus masih aktif berkuliah sehingga terbagi
waktunya. dan pengaruh teman menjadi alasan utama santri melakukan
pelanggaran tata tertib pesantren seperti merokok.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: 16 STUDIES IN HUMAN SOCIETY > 1699 Other Studies in Human Society > 169902 Studies of Aboriginal and Torres Strait Islander Society
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Mohammad Ubaidillah T20191304 PAI
Date Deposited: 31 May 2024 03:17
Last Modified: 02 Jul 2024 03:13
URI: http://digilib.uinkhas.ac.id/id/eprint/32859

Actions (login required)

View Item View Item