Pengembangan Media Pembelajaran Papan Kotak Pertidaksamaan pada Pertidaksamaan Linear Satu Variabel Kleas X MA Raudlatus Syabab Jember

Fantika Sari, Findy (2024) Pengembangan Media Pembelajaran Papan Kotak Pertidaksamaan pada Pertidaksamaan Linear Satu Variabel Kleas X MA Raudlatus Syabab Jember. Undergraduate thesis, UIN KH Achmad Shiddiq Jember.

[img] Text (SK-001-TMTK-2024)
Findy Fantika Sari.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.

Download (8MB)

Abstract

Dalam kegiatan belajar mengajar, media pembelajaran digunakan sebagai
penunjang dalam pembelajaran. Pada penelitian ini media yang dikembangkan
berupa papan kotak pertidaksamaan untuk membantu proses pembelajaran pada
materi pertidaksamaan linear satu variabel.
Secara spesifik penelitian ini bertujuan untuk 1) mengetahui kevalidan
papan kotak pertidaksamaan linear satu variabel pada materi pertidaksamaan
linear satu variabel. 2) mengetahui kepraktisan papan kotak pertidaksamaan
sebagai media pembelajaran pada materi pertidaksamaan linear satu variabel. 3)
mengetahui keefektifan papan kotak pertidaksamaan sebagai media pembelajaran
pada papan kotak pertidaksamaan linear satu variabel.
Jenis penelitian ini merupakan penelitian dan pengembangan (Research &
Development) dengan menggunakan model pengembangan ASSURE (Analize
Learners; State Objectives; Select Methods, Media, and Materials; Utilize Media
and Materials; Require Learner Participation; dan Evaluate and Rivise ). Pada
tahap analyze dilakukan wawancara kepada guru dan siswa terkait tentang
permasalahan yang ada di sekolah. Pada tahap State Objective (menentukan
tujuan) pembelajaran ialah siswa mampu mrnrntukan nilai x dan mencari
himpunan penyelesaian daari sebuah pertidaksamaan linear satu variabel. Tahap
yang keempat adalah memilih strategi, media dan bahan, pada tahap ini peneliti
menentukan bahan utama yang digunakan, yaitu styrofoam, kemudia juga
dilakukan validasi terhadap media pembelajaran yaitu kepada dosen matematika
UIN KHAS Jember dan guru matematika MA Raudlatus Syabab. Tahap
selanjutnya adalah memanfaatkan media, pada tahap ini dilakukan uji coba
terhadap 6 orang siswa untuk. Selanjutnya Require Learner Participation, pada
tahap ini media pembelajaran digunakan dalam skala yang lebih besar yakni 24
siswa kelas X4 untuk mencari kepraktisan dan keefektifan media papan kotak
pertidaksamaan. Tahap terakhir adalah melakukan evaluasi dan revisi yang
didapat dari saran dan komentar oleh para ahli, guru dan siswa.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa kevalidan media pembelajaran
memperoleh rata-rata skor sebesar 96,3% dengan kategori “sangat valid”.
Sedangkan untuk kepraktisan diperoleh 94,6% dari respon guru dan 91,75% dari
respon siswa, rata-rata yang diperoleh adalah 93,60% dengan kategori “sangat
valid”. Persentase untuk keefektifan produk yang dinilai dari hasil tes siswa
menunjukkan 79,16% dengan kriteria “efektif’. Dengan demikian media papan
kotak pertidaksamaan dikatakan layak dalam kategori sangat valid, sangat praktis
dan efektif.

Kata kunci : Media Pembelajaran, Papan Kotak Pertidaksamaan, Pertidaksamaan
Linear Satu Variabel.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: 13 EDUCATION > 1399 Other Education > 139999 Education not elsewhere classified
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Tadris Matematika
Depositing User: Findy Fantika Sari
Date Deposited: 11 Jun 2024 03:18
Last Modified: 05 Jul 2024 02:23
URI: http://digilib.uinkhas.ac.id/id/eprint/33063

Actions (login required)

View Item View Item