Dakwah Virtual: Retorika Dakwah dan Komunikasi Persuasif Gus Iqdam Dalam Channel Youtube Gus Iqdam Official

Bagus Ahmad Faozan, BAF (2024) Dakwah Virtual: Retorika Dakwah dan Komunikasi Persuasif Gus Iqdam Dalam Channel Youtube Gus Iqdam Official. Masters thesis, UIN Kiai Haji Achmad Siddiq Jember.

[img] Text
TESIS BAGUS AHMAD FAOZAN.pdf - Accepted Version

Download (3MB)

Abstract

Kajian ini membahas tentang aktivitas dakwah virtual, dengan fokus studi kajiannya pada retorika dakwah dan komunikasi persuasif alasan yang mendasar penulis melakukan penelitian terkait dengan dakwah virtual karena semakin pesatnya penggunaan internet di indonesia dan semakin maraknyanya konten-konten dakwah di berbagai media terutama di platform youtube, sehingga tidak heran aktor da’i dapat dengan mudah dikenal oleh masyarakat indonesia, dalam kegiatan dakwah tentunya tidak lepas dari ilmu retorika dan komunikasi persuasif sebagaimana tujuan dari dakwah adalah untuk mengajak dan mengubah perilaku, ilmu retorika di anggap sangat penting oleh beberapa tokoh, karena retorika sendiri merupakan studi ilmu berbica didepan orang lain dengan maksud dapat diterima dalam menyampaikan dan mempengaruhi. Penelitian ini merupakan penelitian kepustakaan (library research) dengan menggunakan metode analisis deksriptif, yaitu dengan jalan mengumpulkan data, menyusun atau mengklarifikasi, dan menginterpretasinya serta menggunakan teori retorika yang terdapat dalam buku Sunarto lalu di definisikan dengan prinsip Aristoteles yaitu Ethos, Logos, dan Pathos. serta teori komunikasi persuasif yang menunjang dalam penelitian ini adalah teori di tawarkan oleh Ezi hendri.
Retorika dakwah Gus Iqdam berdasarkan Bentuk retorika dakwah Gus iqdam, adalah menggunakan retorika monologika dan dialogika, kedua bentuk tersebut mendominasi dalam dalam dakwah beliau. berdasarkan Ethos (Etika atau Kredibilatas) terletak pada: metode penyampaian yang menggunakan naskah dan hafalan, dan Sikap badan Gus Iqdam. Berdasarkan Phatos (Emosi) terletak pada: Gaya bahasa percakapan, Gaya bahasa sederhana, Gaya nada menengah, Penampilan (Style), Ekspresi wajah, Pandangan mata, Berdasarkan Logos (Logika) ) terletak pada: Gaya bahasa tidak resmi, Struktur kalimat Paralelisme, Struktur kalimat Antithesis, Struktur kalimat Repitisi, Gaya Suara (Pitch/Nada), Gaya suara (Loudnes/Volume), Gaya suara (Rate/Kecepatan), Gaya suara (Pause/jeda), Gerakan tangan.
Komunikasi persuasif Gus Iqdam Berdasarkan model-model komunikasi persuasif, Gus Iqdam terkategori (SMCR) dan heuristik sistematis model. Sedangkan pada teknik Gus Iqdam menggunakan teknik tataan, Say it with flowers, Planting, humor, integrasi, and ganjaran. Teknik ganjaran mendominasi dalam dakwah beliau meski secara kesuluran semua teknik tersebut berulangkali dilakukan oleh Gus Iqdam. Sedangkan berdasarkan prinsipnya, Gus Iqdam menggunakan prinsip pertemanan, harapan, timbal balik, dan asosiasi. Dari keempat prinsip tersebut yang paling mendominasi adalah prinsip perteman dan harapan.

Item Type: Thesis (Masters)
Subjects: 20 LANGUAGE, COMMUNICATION AND CULTURE > 2001 Communication and Media Studies > 200102 Communication Technology and Digital Media Studies
Divisions: Program Magister > Komunikasi dan Penyiaran Islam
Depositing User: BAF Bagus ahmad faozan
Date Deposited: 27 Jun 2024 03:48
Last Modified: 27 Jun 2024 03:48
URI: http://digilib.uinkhas.ac.id/id/eprint/34306

Actions (login required)

View Item View Item