Mochammad, Zainal abidin (2024) Manajemen Kurikulum di SMA Unggulan Badridduja Integratif Pondok Pesantren Badridduja Kraksaan Probolinggo Tahun Pelajaran 2023/2024. Undergraduate thesis, UIN KH Achamad siddiq Jember.
Text (SK-066-MPI-2024)
Mochammad Zainal Abidin_ Watermarx.pdf - Accepted Version Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives. Download (2MB) |
Abstract
Mochammad Zainal Abidin, 2024: Implementasi Manajemen Kurikulum
Di Sma Unggulan Badridduja Integratif Pondok Pesantren
Badridduja Kraksaan Probolinggo Tahun Pelajaran 2023/2024
Kata Kunci: manajemen integrasi kurikulum SMA unggulan badridduja
Tentang kajiannya, Skripsi ini menggali tentang manajen integrasi Kurikulum
SMA unggulan badridduja, dipicu oleh keperception bahwa sekolah masih belum
mampu menghasilkan generasi yang utuh seperti yang diharapkan bangsa,
disebabkan kurangnya penekanan pada nilai-nilai moral-spiritual dalam kurikulum
sekolah. Dengan dasar tersebut, kurikulum pesantren dianggap sebagai opsi dalam
upaya memulihkan peran sekolah sebagai pusat pembelajaran. Tujuan penelitian
adalah mengungkap perencanaan, pelaksanaan, dan evaluasi integrasi kurikulum
pesantren di SMAunggulan badridduja
Fokus pada penelitian ini meliputi (1) bagaimana prencanaan kurikulum di
SMA unggulan badridduja integratif pondok pesantren baddridduja kraksaan
probolinggo tahun pelajaran 2023/2024 (2) Bagaimana pelaksanaan kurikulum di
SMA unggulan badidduja integratif pondok pesantren badridduja kraksaan
probolinggo tahun pelajaran 2023/2024. (3) bagaimana evaluasi kurikulum di
SMA unggulan badridduja integratif pondok pesantren badridduja kraksaan
probolinggo tahun pelajaran 2023/2024.
Tujuan dari penelitian ini untuk mengetahui perencanaan, Pelaksanaan,
dan Evaluasi kurikulum di SMA unggulan badridduja yang berbasis pesantren
Metode penelitian yang diterapkan dalam kajian ini adalah metode kualitatif.
Bodgandan Taylor menggambarkan metodologi kualitatif sebagai prosedur riset
yang menghasilkan data deskriptif dalam bentuk kata-kata tertulis atau lisan dari
individu serta perilaku yang dapat diamati. Penelitian ini menggunakan teknik
pengumpulan data melalui observasi, wawancara, dan dokumentasi. Analisis data
dilakukan sesuai dengan pendekatan yang disajikan oleh Miles, Huberman, dan
Saldana, yang mencakup pengumpulan data, kondensasi data, penyajian data,
serta verifikasi/kesimpulan. Validitas data diverifikasi melalui triangulasi teknik
dan sumber.
Hasilnya mencakup: (1) Rencana integrasi kurikulum pesantren di SMA
unggulan badridduja yang mencakup langkah-langkah seperti penetapan tujuan,
struktur isi kurikulum, strategi pembelajaran, dan evaluasi pembelajaran. (2)
Pelaksanaan integrasi kurikulum pesantren di SMA unggulan badridduja
diperkuat oleh kompetensi guru yang mengajar. Penggunaan kitab-kitab salaf
(kitab kuning) dan metode-metode pembelajaran tradisional pesantren seperti
hafalan dan ceramah juga terlihat. (3) Evaluasi integrasi kurikulum pesantren di
SMA unggulan dilakukan dengan menggunakan model CIPP (context, input,
process, dan product)
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Subjects: | 13 EDUCATION > 1302 Curriculum and Pedagogy > 130203 Economics, Business and Management Curriculum and Pedagogy |
Divisions: | Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Manajemen Pendidikan Islam |
Depositing User: | me mochanmad zainal abidin |
Date Deposited: | 01 Jul 2024 02:35 |
Last Modified: | 09 Jul 2024 07:41 |
URI: | http://digilib.uinkhas.ac.id/id/eprint/34812 |
Actions (login required)
View Item |