AHMAD FUAD, HASAN (2020) Otonomi Tubuh Perempuan Dalam Pandangan KH. Husein Muhammad. Undergraduate thesis, Fakultas Syariah Program Studi Hukum Keluarga ( Al-Ahwal Asy-Syakhshiyyah).
Text
AHMAD FUAD HASAN_083 131 066.pdf Download (28MB) |
Abstract
Ahamad Fuad Hasan, Martoyo, S.H.L, M.H. 2020: Otonomi Tubuh Perempuan dalam Pandangan KH, Husein Muhammad Dalam sejarah kehidupan manusia sosok perempuan selalu disubordinasi oleh budaya yang bernama patriarkhi, karna budaya ini perempuan kehilangan otonominya. Perempuan selalu dikonstruksi dan di atur sebagai mana pandangan laki-laki, sehingga hak-hak perempuan berkurang dan termarjinalkan. Mal tersebut membuat para feminis tidak tinggal diam, dengan segala cara berusaha untuk memberikan pembelaan terhadap fenomena tersebut. Ada yang menggunakan jalur advokasi, ada yang pula menggunakan jalur akademik. Sama halnya dengan yang dilakukan oieh KH. Husein Muhammad, sebagai seorang feminis muslim KH. Husein Muhammad membela hak-hak perempuan agar perempuan bisa mencapai kebebasan atau otonom. melalui karya-karya tulisnya, ia menuliskan mengenai konsep hak otonomi, kedaulatan diri, otonomi pribadi. Pemikiran tersebut terpencar dibuku-buku KH. Husein Muhammad. Dengan penelitian ini di harapkan akan merangkai pemikiran mengenai otonomi tubuh dalam suatu tulisan yang rapih dan komprehensif. Adapun fokus masalah penelitian ini adalah terbagi menjadi dua, 1) Bagaimana Konsep Otonomi Tubuh Perempuan dalam Pandangan KH. Husein Muhammad? 2) Bagaimana Implikasi Konsep Otonomi Tubuh Perempuan KH. Husein Muhammad terhadap Hak-hak Perempuan?.Jenis penelitian ini adalah penelitian kepustakaan, metode yang digunakan adalah kualitatif, sumber data primer penelitan ini adalah buku-buku dari KH. Husein Muhammad dan hasil wawancara langsung kepada KH. Husein Muhammad, sedangkan data sekunder dalam penelitian ini adalah karya tulis orang yang meneliti KH. Husein Muhammad. Teknik pengumpulan data yang penulis gunakan adalah dokumentasi dan wawancara, sedangkan teknik analisis data yang digunakan adalah Content Analysis Hasil penelitian ini adalah Pertama: Otonomi Tubuh Perempuan dalam Pandangan KH. Husein Muhammad merupakan suatu hak yang dimiliki oleh setiap perempuan untuk mengendalikan, memilih, dan mengarahkan apapun yang ada pada tubuhnya sesuai dengan apa yang di kehendakinya sendiri tanpa ada kekangan, paksaan bahkan intervensi dari orang lain. Hak otonomi tubuh tersebut adalah konsekuensi d: kebebesan yang didapatkan sebagai manusia yang memiliki kedudukan setara antara laki-laki dan perempuan: Kedua: Konsep Otonomi Tubuh Perempuan KH. Husein Muhammad terhadap Hak-hak Perempuan terwujud dalam prodak pemikiranya diantaranya a) perempuan sebagai manusia yang berdaulat berhak untuk menentukan batas auratya sendiri-sendiri sesuai dengan batasan etika sosial dan norma kesopanan yang ada di lingkunganya masing-masing tanpa harus mengikuti batasan aurat tertentu: b) Perempuan memiliki hak untuk menikmati hubungan seksual sebagai mana yang dimiliki oleh laki-laki, bahkan dalam keadan tertentu seperti halangan secara fisik dan psikologis yang kemudian menjadikan perempuan merasa terancam, perempuan berhak untuk menolak ajakan hubungan seksual tersebut.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Subjects: | 13 EDUCATION > 1399 Other Education > 139999 Education not elsewhere classified |
Depositing User: | m muhammad fadil |
Date Deposited: | 14 Apr 2022 02:35 |
Last Modified: | 14 Apr 2022 02:35 |
URI: | http://digilib.uinkhas.ac.id/id/eprint/3501 |
Actions (login required)
View Item |