Pengembangan Sosial Emosional Anak Usia Dini Melalui Bercerita Hadis Laa Taghdob Wakalal Jannah di Raudhatul Athfal Al Hidayah I Al Amin Gumelar Balung Jember

Khofifah, Dwi Erina (2024) Pengembangan Sosial Emosional Anak Usia Dini Melalui Bercerita Hadis Laa Taghdob Wakalal Jannah di Raudhatul Athfal Al Hidayah I Al Amin Gumelar Balung Jember. Undergraduate thesis, UIN KH Achmad Siddiq Jember.

[img] Text (SK-019-PIAUD-2024)
SKRIPSI DWI ERINA kHOFIFAH WATERMARK.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.

Download (2MB)

Abstract

Dwi Erina Khofifah, 2024: Pengembangan Sosial Emosional Anak Usia Dini Melalui Bercerita Hadis Laa Taghdob Walakal Jannah di Raudhatul Athfal Al Hidayah I Al Amin Gumelar Balung Jember.

Kata Kunci: Sosial Emosional, Bercerita, Hadis laa taghdob walakal jannah.

Metode bercerita merupakan salah satu metode yang dapat mengembangkan sosial emosional anak usia dini, bahkan dengan bercerita juga melatih pengembangan-pengembangan lainnya. Sosial emosional merupakan kemampuan untuk memahami, mengelola, dan mengekspresikan emosi diri sendiri dan orang lain dengan cara yang sehat. Kemampuan ini penting untuk anak usia dini, karena pada masa ini adalah masa yang paling baik untuk perkembangan mereka.
Fokus dalam penelitian ini adalah: 1) Bagaimana pengembangan sosial emosional anak usia dini melalui bercerita Hadis laa taghdob walakal jannah di Raudhatul Athfal AL Hidayah I Al Amin Gumelar Balung Jember ? 2) Bagaimana hambatan-hambatan pelaksanaan pengembangan sosial emosional anak usia dini melalui bercerita Hadis laa taghdob walakal jannah di Raudhatul Athfal Al Hidayah I Al Amin Gumelar Balung Jember ?
Penelitian ini menggunakan pendekatan penelitian kualitatif dengan jenis penelitian Field research (penelitian lapangan), Lokasi penelitian di Raudhatul Athfal Al Hidayah I Al Amin, subjek penelitian yakni Kepala Sekolah, Guru kelas, peserta didik dan Wali murid, Teknik pengumpulan data menggunakan observasi, wawancara, dan dokumentasi. Analisis data menggunakan analisis data kualitatif sesuai teori Miles, Huberman dan Saldana yakni kondensi data, penyajian data dan, kesimpulan dengan pengecekan keabsahan data menggunakan triangulasi sumber dan triangulasi teknik.
Penelitian ini sampai pada simpulan bahwa 1) Perencanaan Pengembangan sosial emosional anak usia dini melalui bercerita hadis laa taghdob walakal jannah di Raudhatul Athfal Al Hidayah I Al Amin dengan mengadakan rapat kerja guru kelas dengan didampingi oleh kepala sekolah yang sudah diprogram sebelum pelaksanaan pembelajaran, yaitu rencana pelaksanaan pembelajaran harian (RPPH). 2) Pelaksanaannya menggunakan tiga pelaksanaan pembelajaran, yaitu pmebukaan, inti, dan pentup. 3) Evaluasinya menggunakan teknik penilaian observasi, dan catatan anekdot. Sedangkan hambatan-hambatan dalam Pengembangan sosial emosional anak usia dini terdapat beberapa hambatan yang ditemukan diantaranya: 1) Peserta didik terlihat jenuh dan kurangnya minat. 2) Kurangnya dukungan orang tua.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: 13 EDUCATION > 1399 Other Education > 139999 Education not elsewhere classified
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Pendidikan Islam Anak Usia Dini
Depositing User: Miss Dwi Erina Khofifah
Date Deposited: 02 Jul 2024 04:05
Last Modified: 02 Jul 2024 04:05
URI: http://digilib.uinkhas.ac.id/id/eprint/35148

Actions (login required)

View Item View Item