Pengembangan media pembelajaran Smart Box pada pembelajaran Matematika bagi Siswa Kelas I di Sekolah Dasar Swasta Islam Ulul Albab Jember

Zahro, Nurul Lathifatuz (2024) Pengembangan media pembelajaran Smart Box pada pembelajaran Matematika bagi Siswa Kelas I di Sekolah Dasar Swasta Islam Ulul Albab Jember. Undergraduate thesis, UIN Kiai Haji Achmad Siddiq Jember.

[img] Text (SK-047-PGMI-2024)
Nurul Lathifatuz Zahro_202101040002.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.

Download (8MB)

Abstract

ABSTRAK
Nurul Lathifatuz Zahro, 2024: Pengembangan Media Pembelajaran Smart Box pada Pembelajaran Matematika Bagi Siswa Kelas I di Sekolah Dasar Swasta Islam Ulul Albab Jember.
Kata kunci: Media Pembelajaran, Pembelajaran Matematika, Smart Box
Penelitian dan pengembangan ini berlandaskan pada media pembelajaran yang digunakan sebagai alat bantu pendidik dalam menyampaikan materi kepada siswa, untuk melengkapi sarana pembelajaran pada mata pelajaran Matematika materi penjumlahan dan pengurangan kelas I. Fenomena yang terjadi di lapangan bahwa pendidik belum menggunakan media pembelajaran yang bervariasi, pendidik masih menggunakan media pembelajaran seadanya seperti papan tulis, buku cetak dan kertas gambar. Maka dari itu, media pembelajaran smart box ini digunakan untuk memenuhi kebutuhan siswa dalam pembelajaran Matematika yang berkaitan dengan materi penjumlahan dan pengurangan.
Rumusan masalah pada penelitian ini adalah: 1) Bagaimana produk media pembelajaran Smart Box pada pembelajaran Matematika kelas I di SDS Islam Ulul Albab Jember? 2) Bagaimana kelayakan media pembelajaran Smart Box pada pembelajaran Matematika kelas I di SDS Islam Ulul Albab Jember? 3) Bagaimana respon siswa terhadap media pembelajaran Smart Box pada pembelajaran Matematika kelas I di SDS Islam Ulul Albab Jember? Adapun Tujuan penelitian ini adalah: 1) Untuk menghasilkan produk berupa media smart box pada pembelajaran Matematika kelas I di SDS Islam Ulul Albab Jember, 2) Untuk mengetahui bagaimana kelayakan media smart box pada pembelajaran Matematika kelas I di SDS Islam Ulul Albab Jember, 3) Untuk mengetahui respon siswa terhadap media Smart Box pada pembelajaran Matematika kelas I di SDS Islam Ulul Albab Jember
Metode penelitian ini menggunakan metode penelitian dan pengembangan (Research and Development), penelitian ini menggunakan model ADDIE yang terdiri dari lima tahapan yaitu: Analisys, Design, Development, Implementation, dan Evaluation. Teknik pengumpulan data yang digunakan yakni observasi, wawancara, angket dan dokumentasi.
Hasil penelitian menunjukkan 1) produk media smart box terbuat dari bahan triplek. Didalamnya terdapat materi dan gambar yang relevan dengan pelajaran matematika. 2) Hasil ketiga rata-rata presentase validasi ahli media, ahli materi, dan ahli pembelajaran adalah 94%. 3) Dan hasil penggunaan media smart box menggunakan angket respon siswa memperoleh hasil 95,7%. Dengan demikian, dapat disimpulkan bahwa pengembangan media pembelajaran smart box telah mencapai kategori “Sangat Valid” maka media smart box yang dikembangkan sangat layak digunakan sebagai media pembelajaran Matematika.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: 13 EDUCATION > 1301 Education Systems > 130105 Primary Education
13 EDUCATION > 1303 Specialist Studies In Education > 130313 Teacher Education and Professional Development of Educators
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah
Depositing User: Mrs Nurul Lathifatuz Zahro
Date Deposited: 03 Jul 2024 08:33
Last Modified: 09 Jul 2024 06:25
URI: http://digilib.uinkhas.ac.id/id/eprint/35345

Actions (login required)

View Item View Item