Prasettya, Widya Ela (2024) Penerapan Metode Role Playing Dalam Meningkatkan Minat Belajar Peserta Didik Pada Mata Pelajaran Sejarah Kebudayaan Islam Kelas X Di Madrasah Aliyah Negeri 2 Kabupaten Probolinggo Tahun Pelajaran 2023/2024. Undergraduate thesis, UIN Kiai Haji Achmad Siddiq Jember.
Text (SK-057-PAI-2024)
Widya Ela Prasettya.201101010030.pdf - Accepted Version Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives. Download (17MB) |
Abstract
Minat belajar adalah kunci keaktifan peserta didik yang berperan penting dalam menunjang hasil belajar optimal dan tercapainya tujuan pembelajaran. Ketika minat belajar rendah, proses pembelajaran menjadi tidak efektif dan tujuan pembelajaran sulit tercapai. Tantangan bagi guru adalah menciptakan pembelajaran yang menarik, terutama pada mata pelajaran Sejarah Kebudayaan Islam (SKI), yang sering dianggap membosankan oleh peserta didik. Faktor penting yang mempengaruhi minat belajar adalah metode pembelajaran. Metode yang inovatif dan interaktif yang dapat menciptakan kondisi belajar menyenangkan dan meningkatkan minat belajar.
Fokus masalah yang diteliti pada skripsi ini adalah 1) Bagaimana pelaksa-naan Metode role playing dalam Meningkatkan Minat Belajar Peserta Didik Pada Mata Pelajaran Sejarah Kebudayaan Islam Kelas X Di MAN 2 Kabupaten Probolinggo Tahun Pelajaran 2023/2024?, 2) Apa saja faktor pendukung dan penghambat dalam penerapan Metode Role Playing dapat meningkatkan minat belajar peserta didik pada mata pelajarah Sejarah Kebudayaan Islam Kelas X Di Man 2 Kabupaten Probolinggo Tahun Pelajaran 2023/2024?
Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif deskriptif, jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian lapangan (field research). Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan observasi, wawancara, dan dokumentasi, sedangkan untuk analisis data yang digunakan adalah pengumpulan data, reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Keabsahan data yang digunakan adalah triangulasi sumber dan triangulasi teknik.
Hasil penelitian ini pelaksanaan metode role playing diterapkan pada ma-teri peristiwa tahkim Khalifah Ali bin Abi Thalib, dimulai dengan guru mem-perkenalkan konsep role playing melalui video dan menjelaskan tujuan serta manfaatnya. Peserta didik diberikan tema, pedoman dasar penulisan naskah, dan karakter. Dalam produksi, 13 peserta didik bekerja dalam satu kelompok untuk menyusun naskah dan menentukan penokohan, dengan pembuatan video dil-akukan di luar jam pelajaran, di bawah pengawasan guru. Setelah video selesai, tahap pengumpulan dan evaluasi dilakukan dengan menayangkan video di kelas, diikuti dengan diskusi dan refleksi bersama. Faktor pendukung internal: adanya kerja sama yang baik, kesadaran dari dalam diri siswa, dan kinerja guru yang baik. Faktor pendukung eksternal: lingkungan kondusif, penggunaan media pembelajaran yang sesuai, dan sarana prasarana yang memadai. Faktor penghambat internal: terletak pada diri siswa, seperti masih adanya siswa yang mengucapkan dialog salah dan suara siswa yang kurang jelas saat memainkan peran. Faktor penghambat eksternal: waktu yang relatif singkat.
Kata kunci: Metode Role playing, Minat Belajar, Sejarah Kebudayaan Islam
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Subjects: | 13 EDUCATION > 1302 Curriculum and Pedagogy > 130211 Religion Curriculum and Pedagogy 13 EDUCATION > 1399 Other Education > 139999 Education not elsewhere classified |
Divisions: | Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Pendidikan Agama Islam |
Depositing User: | Widya Widya Ela Prasettya |
Date Deposited: | 03 Jul 2024 07:42 |
Last Modified: | 03 Jul 2024 07:42 |
URI: | http://digilib.uinkhas.ac.id/id/eprint/35459 |
Actions (login required)
View Item |