Aswarani Adisty, Salza (2024) Strategi Komunikasi Tokoh Agama Islam (Bapak Seneman) Dalam Upaya Meningkatkan Jumlah Umat Islam Di Desa Ranupani Kecamatan Senduro Kabupaten Lumajang. Undergraduate thesis, UIN Kiai Haji Achmad Shiddiq Jember.
Text (SK-029-KPI-2024)
Salza Aswarani Adisty_204103010045.pdf - Accepted Version Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives. Download (3MB) |
Abstract
Keberagaman agama merupakan salah satu ciri khas Indonesia yang kaya akan kebudayaan. Tokoh agama Islam di Desa Ranupani, Kecamatan Senduro, Kabupaten Lumajang ini memainkan peran yang sangat penting dalam meningkatkan jumlah umat melalui strategi komunikasi yang efektif dan inklusif. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan strategi komunikasi yang digunakan oleh tokoh agama Islam dalam upaya tersebut.
Fokus penelitian dalam skripsi ini adalah : (1) Apa strategi komunikasi yang dilakukan oleh tokoh Agama Islam (Bapak Seneman) dalam upaya meningkatkan jumlah umat di Desa Ranupani (2) Apa saja faktor penghambat dan pendukung strategi komunikasi tokoh Agama Islam (Bapak Seneman) dalam upaya meningkatkan jumlah umat?.
Tujuan penelitian ini adalah : (1) Untuk mengetahui proses strategi komunikasi yang diterapkan oleh tokoh Agama Islam (Bapak Seneman) dalam upaya meningkatkan jumlah umat Islam di Desa Ranupani. (2) Untuk menganalisis faktor-faktor yang menghambat dan mendukung strategi komunikasi tokoh Agama Islam (Bapak Seneman) dalam upaya meningkatkan jumlah umat Islam di Desa Ranupani.
Teknik pengumpulan data dengan cara observasi, wawancara dan dokumentasi. Kemudian teknik analisis data penelitian ini menggunakan teknik kondensasi data, penyajian data, serta kesimpulan dan verifikasi. Keabsahan data yang digunakan dalam penelitiaan ini adalah triangulasi sumber, yakni untuk mengamati ketidaksamaan antara data yang diperoleh dari satu informan dengan informan lainnya.
Adapun hasil dari penelitian ini adala: (1) Proses strategi komunikasi tokoh Agama Islam (Bapak Seneman) dalam upaya meningkatkan jumlah umat Islam di Desa Ranupani tidak hanya menggunakan aspek komunikasi verbal dan non verbal, tetapi juga mencakup adat istiadat, serta aspek budaya dan sosial yang melekat dalam kehidupan masyarakat setempat.(2) Faktor penghambat strategi komunikasi tokoh Agama Islam (Bapak Seneman) dalam upaya meningkatkan jumlah umat Islam meliputi hambatan semantikatau kesalahfahaman atau penafsiran yang keliru oleh masyarakat terhadap pesan yang disampaikan, dan faktor pendukung strategi komunikasi tokoh Agama Islam (Bapak Seneman) meliputi pengetahuan tokoh Agama Islam (Bapak Seneman) tentang budaya setempat dan pemahaman mendalam terhadap bahasa lokal masyarakat Desa Ranupani.
Kata Kunci : Strategi Komunikasi, Tokoh Agama Islam, Umat Islam
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Subjects: | 20 LANGUAGE, COMMUNICATION AND CULTURE > 2001 Communication and Media Studies > 200101 Communication Studies |
Divisions: | Fakultas Dakwah dan Komunikasi > Komunikasi dan Penyiaran Islam |
Depositing User: | Salza Aswarani Adisty |
Date Deposited: | 08 Jul 2024 06:28 |
Last Modified: | 08 Jul 2024 06:28 |
URI: | http://digilib.uinkhas.ac.id/id/eprint/36105 |
Actions (login required)
View Item |