Analisis Dampak Ekowisata Dalama Meningkatkan Pendapatan Masyarakat Lokal Wisata Kampung Durian Desa Pakis Kecamatan Panti Kabupaten Jember

Fatoni, Ananda Fahmi (2024) Analisis Dampak Ekowisata Dalama Meningkatkan Pendapatan Masyarakat Lokal Wisata Kampung Durian Desa Pakis Kecamatan Panti Kabupaten Jember. Undergraduate thesis, UIN KHAS JEMBER.

[img] Text (SK-153-ES-2024)
Ananda Fahmi Fatoni_E20182132.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.

Download (3MB)

Abstract

Ananda Fahmi Fatoni, 2023. “Analisis Dampak Ekowisata Dalam Meningkatkan Pendapatan Masyarakat Lokal Wisata Kampung Durian Desa Pakis Kecamatan Panti Kabupaten Jember”.
Kata Kunci : Dampak Ekowisata, Meningkatkan Pendapatan, Masyarakat Lokal.
Pengembangan Ekowisata pada Kabupaten Jember diharapkan dapat meningkatkan pendapatan masyarakat Jember terutama dalam peningkatan pendapatan dalam suatu kegiatan usaha masyarakat lokal disekitar objek wisata kampung durian Pakis-Panti. Dengan adanya obyek wisata kampung durian membuka kesempatan berusaha bagi masyarakat dengan menyediakan berbagai macam kebutuhan wisatawan. Obyek wisata kampung durian memiliki potensi yang mengandung nilai ekonomi, sehingga dari sisi ekonomi dapat dikembangkan sebagai salah satu sumber pendapatan daerah dan pendapatan masyarakat sekitar wisata agar dapat mendorong pertumbuhan ekonomi masyarakat sekitar lokasi wisata.
Fokus penelitian yang diteliti adalah bagaimana peran dan dampak ekowisata dalam meningkatkan pendapatan masyarakat lokal wisata kampung durian Desa Pakis Kecamatan Panti Kabupaten Jember?.
Tujuan penelitian adalah mendeskripsikan peran dan dampak ekowisata dalam meningkatkan pendapatan masyarakat lokal wisata kampung durian Desa Pakis Kecamatan Panti Kabupaten Jember.
Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif deskriptif dengan jenis penelitian lapangan (field research). Sedangkan teknik pengumpulan data menggunakan observasi non-partisipan, wawancara semi terstruktur dan dokumentasi. Teknik analisis yang digunakan yakni analisis data menggunakan model analisis data interaktif. Sedangkan keabsahan data menggunakan triangulasi sumber dan triangulasi teknik.
Hasil penelitian ini yaitu peran ekowisata dalam meningkatkan pendapatan masyarakat lokal wisata kampung durian desa Pakis Kecamatan Panti Kabupaten Jember yaitu membuka peluang usaha dan membantu perekonomian masyarakat, di mana masyarakat yang dulu hanya bisa menghandalkan pekerjaan utama saja kini masyarakat sudah bisa menjadi pekerja sampingan dan juga sebagai pedagang untuk menambah pendapatan masyarakat di wisata kampung durian desa Pakis Kecamatan Panti Kabupaten Jember. Dampak positif menyerap tenaga kerja atau menyediakan lapangan pekerjaan yang luas, dampak negatifnya terjadinya penambahan fasilitas wisata maupun fasilitas pendukung lain yaitu fasilitas wisata yang tidak sesuai yang berdampak pada perubahan penggunaan lahan. Dampak ekonomi berdampak pada peningkatan pendapatan UMKM masyarakat sekitar.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: 13 EDUCATION > 1302 Curriculum and Pedagogy > 130201 Creative Arts, Media and Communication Curriculum and Pedagogy
14 ECONOMICS > 1499 Other Economics > 149902 Ecological Economics
16 STUDIES IN HUMAN SOCIETY > 1607 Social Work > 160703 Social Program Evaluation
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Ekonomi Syariah
Depositing User: Man Ananda Fahmi Fatoni
Date Deposited: 08 Jul 2024 08:21
Last Modified: 08 Jul 2024 08:21
URI: http://digilib.uinkhas.ac.id/id/eprint/36131

Actions (login required)

View Item View Item