Kemampuan Komunikasi Matematis Siswa pada Materi Sistem Persamaan Linier Dua Variabel (SPLDV) Ditinjau dari Self Confidence di Kelas VIII-A SMP Islam Ambulu Jember

Indana, Zulfa (2024) Kemampuan Komunikasi Matematis Siswa pada Materi Sistem Persamaan Linier Dua Variabel (SPLDV) Ditinjau dari Self Confidence di Kelas VIII-A SMP Islam Ambulu Jember. Undergraduate thesis, Universitas Islam Negeri Kiai Haji Achmad Shiddiq Jember.

[img] Text (SK-033-TADRIS-MTK-2024)
Zulfa Indana_T20177017.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.

Download (9MB)

Abstract

Kemampuan komunikasi matematis adalah kemampuan dalam
mengekspresikan sebuah gagasan atau ide-ide matematika. Salah satu faktor yang
mempengaruhi kemampuan komunikasi matematis yaitu rasa percaya diri (self
confidence). Jika siswa memiliki kemampuan komunikasi matematis, maka secara
tidak langsung rasa percaya diri sebenarnya telah tumbuh dalam diri siswa. Siswa
kelas VIII-A di SMP Islam Ambulu mengalami kesulitan dalam menyelesaikan
soal cerita pada materi sistem persamaan linier dua variabel.
Tujuan penelitian dari penelitian ini yaitu mendeskripsikan kemampuan
komunikasi matematis siswa dengan self confidence tinggi, sedang, dan rendah
pada materi sistem persamaan linier dua variabel.
Metode penelitian yang digunakan yaitu deskriptif dengan pendekatan
kualitatif. Pengambilan subjek menggunakan teknik purposive berdasarkan hasil
dari angket self confidence yang dibagi menjadi tiga tingkatan yaitu tinggi,
sedang, dan rendah, dari setiap tingkatan diambil dua siswa sehingga diperoleh
enam siswa yang menjadi subjek penelitian. Teknik pengumpulan data
menggunakan angket, tes, dan wawancara. Sedangkan teknik analisis data
menggunakan analisis data dari Miles dan Huberman. Data yang diperoleh dalam
penelitian ini diperiksa keabsahannya menggunakan triangulasi teknik.
Berdasarkan hasil dari penelitian dapat disimpulkan bahwa: 1) kemampuan
komunikasi matematis siswa dengan self confidence tinggi mampu memenuhi
semua indikator kemampuan komunikasi matematis, subjek MRS dan subjek
TRAN dapat memenuhi semua indikator yang meliputi a) kemampuan
mengekspresikan ide-ide matematis secara lisan, tulisan, dan visual, b)
kemampuan memahami, menginterpretasikan, dan mengevaluasi ide-ide
matematis baik secara lisan, tulisan maupun dalam bentuk visual, c) kemampuan
dalam menggunakan simbol-simbol dan notasi-notasi matematika untuk
menyajikan ide-ide matematis. 2) kemampuan komunikasi matematis siswa
dengan self confidence sedang, subjek NMT dapat memenuhi semua indikator
yang meliputi a) kemampuan mengekspresikan ide-ide matematis secara lisan,
tulisan, dan visual, b) kemampuan memahami, menginterpretasikan, dan
mengevaluasi ide-ide matematis baik secara lisan, tulisan maupun dalam bentuk
visual, c) kemampuan dalam menggunakan simbol-simbol dan notasi-notasi
matematika untuk menyajikan ide-ide matematis, sedangkan subjek SPT hanya
memenuhi pada indikator kemampuan mengekspresikan ide-ide matematis secara
lisan, tulisan, dan visual. 3) kemampuan komunikasi matematis siswa dengan self
confidence rendah hanya mampu memenuhi satu indikator dari kemampuan
komunikasi matematis, subjek SDA dan subjek TNA memenuhi pada indikator
kemampuan mengekspresikan ide-ide matematis secara lisan, tulisan, dan visual.

Kata Kunci : Kemampuan Komunikasi Matematis, Self Confidence

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: 01 MATHEMATICAL SCIENCES > 0101 Pure Mathematics > 010101 Algebra and Number Theory
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Tadris Matematika
Depositing User: Zulfa Indana
Date Deposited: 09 Jul 2024 06:23
Last Modified: 09 Jul 2024 06:23
URI: http://digilib.uinkhas.ac.id/id/eprint/36228

Actions (login required)

View Item View Item