Strategi Dakwah Pondok pesantren AN-NUR H.A di Media Sosial

Hidayat, Vicky (2024) Strategi Dakwah Pondok pesantren AN-NUR H.A di Media Sosial. Undergraduate thesis, UIN KH Achmad Siddiq Jember.

[img] Text
WATERMARK VICKY HIDAYAT.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.

Download (1MB)

Abstract

Vicky Hidayat, 2024: Strategi Dakwah Pondok Pesantren An-Nur H.A di Media Sosial.

Kata Kunci: Media sosial, strategi dakwah, pondok pesantren

Seiring dengan berkembangnya zaman, dunia maya sudah menjadi bagian kehidupan kedua bagi manusia. Hal ini menjadi salah satu tantangan tersendiri dalam dunia dakwah. maka dari itu dakwah terus mengikuti arus dan memberikan inovasi didalamnya. Salah satunya ialah strategi berdakwah di media sosial agar tercapainya sebuah pesan dakwah.
Sejauh ini pesantren di Indonesia sudah pro aktif menjawab perkembangan zaman. Dari pesantren yang berskala kecil hingga yang besar, lalu dari pesantren modern hingga yang model salaf, mayoritas sudah memiliki akun-akun media sosial, seperti Instagram, Youtube, Facebook, dan lain sebagainya untuk kegiatan berdakwah.
Rumusan masalah dalam penelitian ini ialah. Pertama, apa bentuk strategi dakwah pondok pesantren An-Nur H.A melalui media sosial? Kedua, apa dampak strategi dakwah pondok pesantren An-Nur H.A melalui media soail?
Untuk menjawab rumusan masalah berikut, penelitian ini bersifat deskriptif kualitatif, dan metode yang digunakan dalam penelitian ini ialah wawancara, dokumentasi, dan observasi. Teknik analisin data menggunakan analisis kualitatif yaitu proses mencari dan menyusun secara berurutan berdasarkan data yang diperoleh dari hasil wawancara, catatan lapangan, dan bahan-bahan lain. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa dalam strategi penggunaannya teradapat empat ponit penting yakni mengenal khlayak, menyusun pesan, menetapkan metode, dan menyeleski penggunaan media yang mau dipakai. Kemudian pada dampakya yakni terdapat dapak positi dan negatif pada pengelolaannya.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: 20 LANGUAGE, COMMUNICATION AND CULTURE > 2001 Communication and Media Studies > 200101 Communication Studies
22 PHILOSOPHY AND RELIGIOUS STUDIES > 2204 Religion and Religious Studies > 220403 Islamic Studies
Divisions: Fakultas Dakwah dan Komunikasi > Komunikasi dan Penyiaran Islam
Depositing User: Mr Vicky Hidayat
Date Deposited: 11 Jul 2024 03:41
Last Modified: 11 Jul 2024 03:41
URI: http://digilib.uinkhas.ac.id/id/eprint/36390

Actions (login required)

View Item View Item