Gaya Komunikasi Ustadzah Halimah Alaydrus di Media Sosial (Studi Pada Akun Instagram @Halimahalaydrus)

Fajriyah, Inayatul (2024) Gaya Komunikasi Ustadzah Halimah Alaydrus di Media Sosial (Studi Pada Akun Instagram @Halimahalaydrus). Undergraduate thesis, UIN KH Achmad Siddiq Jember.

[img] Text (SK-034-KPI-2024)
Inayatul Fajriyah_D20191006.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.

Download (5MB)

Abstract

ABSTRAK
Inayatul Fajriyah, 2024: Gaya Komunikasi Ustadzah Halimah Alaydrus di
Media Sosial (Studi Pada Akun Instagram @Halimahalaydrus)
Kata Kunci: Gaya Komunikasi, Ustadzah Halimah Alaydrus, Media Sosial, Instagram
Dalam konteks dakwah melalui media sosial, terutama Instagram, telah menjadi sarana yang efektif bagi para dai untuk mencapai audiens yang lebih luas. Salah satu contoh dai yang aktif menggunakan media sosial ini adalah Ustadzah Halimah Alaydrus, yang secara aktif berdakwah melalui akun Instagram pribadinya dengan nama pengguna @halimahalaydrus.
Fokus dari penelitian ini adalah dua hal: Pertama, adalah bagaimana gaya komunikasi yang diterapkan oleh Ustadzah Halimah Alaydrus di Instagram.Kedua, adalah bagaimana respon penonton terhadap video dakwah yang diunggah oleh Ustadzah Halimah Alaydrus di Instagram. Penelitian ini bertujuan untuk memahami gaya komunikasi yang digunakan oleh Ustadzah Halimah Alaydrus di Instagram serta mengeksplorasi respon penonton terhadap video dakwah yang diposting olehnya. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan metode deskriptif, yang mengutamakan kualitas data dan memperdalam pemahaman fenomena. Penelitian ini mengacu pada teori kreitner& knicki Mc yang membagi gaya komunikasi
menjadi tiga, yaitu Assertive, Aggressive, dan Passive.
Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah observasi virtual dan dokumentasi. Data primer diperoleh dari dua video dakwah yang diunggah di akun Instagram @halimahalaydrus, sementara data sekunder diperoleh dari literatur seperti buku, jurnal, dan sumber data online.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa Ustadzah Halimah Alaydrus
cenderung menggunakan gaya komunikasi assertive, yang ditandai dengan humor dan pengungkapan pendapat secara jelas. Selain itu, respon penonton terhadap video dakwahnya meliputi respon kognitif, afektif dan konatif.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: 20 LANGUAGE, COMMUNICATION AND CULTURE > 2001 Communication and Media Studies > 200101 Communication Studies
20 LANGUAGE, COMMUNICATION AND CULTURE > 2001 Communication and Media Studies > 200102 Communication Technology and Digital Media Studies
Divisions: Fakultas Dakwah dan Komunikasi > Komunikasi dan Penyiaran Islam
Depositing User: Ms Inayatul Fajriyah
Date Deposited: 11 Jul 2024 02:29
Last Modified: 12 Aug 2024 07:02
URI: http://digilib.uinkhas.ac.id/id/eprint/36399

Actions (login required)

View Item View Item