Model Komunikasi Dakwah Persatuan Islam Tionghoa Indonesia (PITI) dalam Menyampaikan Pesan Keagamaan terhadap Muallaf di Kabupaten Jember

Yulis Sri Wahyuningsih, - (2020) Model Komunikasi Dakwah Persatuan Islam Tionghoa Indonesia (PITI) dalam Menyampaikan Pesan Keagamaan terhadap Muallaf di Kabupaten Jember. Undergraduate thesis, pascasarjana iain jember.

[img] Text
Yulis Sri Wahyuningsih_0829117013.pdf

Download (43MB)

Abstract

Yulis Sri Wahyuningsih, 2020 ;Model Komunikasi Dakwah Persatuan Islam Tionghoa Indonesia (PITI) dalam Menyampaikan Pesan Keagamaan terhadap Muallaf di Kabupaten Jember Kata Kunci: Model Komunikasi Dakwah, Persatuan Islam Tionghoa Indonesia, Muallaf Perkembangan muallaf di Indonesia erat kaitannya dengan perkembangan Islam di Indonesia. Sejak dakwah Islam menyentuh kepulauan nusantara proses Islamisasi yang dilaksanakan dengan penuh kedamaian sudah berlangsung. Di Indonesia telah banyak yayasan dan organisasi yang mengurusi muallaf di Jember. Organisasi Persatuan Islam Tionghoa Indonesia (PITI) Jember mempunyai peran aktif dalam menyampaikan pesan keagamaan terhadap muallaf di Masjid Muhammad Cheng hoo Jember hal ini bisa dilihat dengan menggunakan model komunikasi dakwah persatuan Islam tionghoa indonesia (PITI) dalam menyampaikan pesan keagamaan terhadap muallaf di Jember melalui model komunikasi West and Turner dengan model komunikasi interaksional. Adapun fokus penelitian ini adalah 1.Bagaimana model komunikasi persatuan Islam tionghoa indonesia (PITI) dalam menyampaikan pesan keagamaan terhadap muallaf di Masjid Muhammad Cheng Hoo Jember. 2. Faktorfaktor apa saja yang mendukung dan menghambat komunikasi yang dilakukan Persatuan Islam Tionghoa Indonesia (PITI) dalam menyampaikan pesan keagamaan terhadap muallaf di Muhammad Cheng Hoo Jember. Penelitian ini bertujuan untuk Mendeskripsikan model komunikasi Persatuan IslamTionghoa Indonesia (PITI) dalam menyampaikan pesan keagamaan terhadap muallaf di Kabupaten Jember danMendeskripsikan faktor-faktor yang mendukung dan menghambat komunikasi yang dilakukan Persatuan Islam Tionghoa Indonesia (PITI) dalam menyampaikan pesan keagamaan terhadap muallaf di Muhammad Cheng Hoo Jember. Penelitian ini menggunakan penelitian kualitatif dengan jenis penelitian fenomenologi yaitu peneliti menggunakan pendekatan fenomenologis dalam mengamati peristiwa dan kaitannya. Penelitian aliran fenomenologis merupakan studi yang berusaha mencari esensi makna dari suatu fenomena yang dialami oleh beberapa individu Teknik pengumpulan data yang digunakan yaitu observasi, wawancara, dan dokumentasi. Hasil penelitian ini mengungkapkan bahwa model komunikasi dakwah PITI Jember dalam menyampaikan pesan keagamaan terhadap muallaf di Masjid Muhammad Cehng Hoo Jember dengan cara PITI Jember merencanakan dan melaksanakan beberapa kegiatan yang berpusat di masjid Muhammad Cheng Hoo Jember sedangkan pesan keagamaan yang disampaikan berupa Akidah, Akhlaq dan syariah disesuaikan dengan kondisi yang relevan terhadap muallaf masalah tauhid, masalah sholat, akhlaq, doa-doa ringan, belajar membaca Alibadah puasa dan lain-lain. Muallaf menerima dan memberikan tanggapan yang positif terhadap semua kegiatan atau penyampaian pesan keagamaan PITI Jember

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: 13 EDUCATION > 1399 Other Education > 139999 Education not elsewhere classified
Depositing User: muhammad iqbal abdilah
Date Deposited: 18 Mar 2022 01:55
Last Modified: 18 Mar 2022 01:55
URI: http://digilib.uinkhas.ac.id/id/eprint/3680

Actions (login required)

View Item View Item