Optimalisasi Penghimpunan Sedekah Qurban untuk Yatim dan Dhuafa di Yatim Mandiri Jember

Nazila, Nikmatul (2024) Optimalisasi Penghimpunan Sedekah Qurban untuk Yatim dan Dhuafa di Yatim Mandiri Jember. Undergraduate thesis, Universitas Islam Negeri Kiai Haji Achmad Siddiq Jember.

[img] Text
Nikmatul Nazila.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.

Download (4MB)

Abstract

ABSTRAK

Nikmatul Nazila, Nur Ika Mauliyah, 2024: Optimalisasi Penghimpunan Sedekah Qurban Untuk Yatim Dan Dhuafa Di Yatim Mandiri Jember.

Lembaga Amil Zakat (LAZ) Yatim Mandiri Jember dalam optimalisasi penghimpunan sedekah qurban dengan tidak mampunya seseorang dalam berqurban tetapi memiliki keinginan untuk berqurban maka bisa mneggunakan yang namanya sedekah qurban. Adanya sedekah qurban ini dapat mensupport oprasiaonal berqurban.
Fokus masalah pada penelitian ini adalah: 1) Bagaimana mekanisme penghimpunan sedekah qurban di Yatim Mandiri Jember?, 2) Bagaimana optimalisasi penghimpunan sedekah qurban di Yatim Mandiri Jember?
Adapun tujuan penelitian: 1) Mengetahui Bagaimana mekanisme dalam pengoptimalisasian penghimpunan sedekah qurban yang dilakukan lembaga Yatim Mandiri Jember. 2) Mengetahui pengoptimalisasian penghimpunan sedekah qurban untuk yatim dan dhuafa di Yatim Mandiri Jember.
Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan jenis penelitian deskriptif. Data yang diperoleh menggunakan teknik observasi, wawancara dan dokumentas. Untuk uji validitas data pada penelitian ini, peneliti menggunakan triangulasi sumber.
Hasil dari penelitian ini yaitu: 1) Sedekah Qurban bukanlah prioritas, melainkan opsi yang ditawarkan dalam rangka dakwah untuk mengajak para muzakki berqurban. Sedekah qurban ditujukan bagi mereka yang memiliki niat berqurban tetapi belum mampu untuk berqurban sapi atau kambing. Sebagai gantinya, mereka dapat bersedekah sesuai kemampuan melalui sedekah qurban. Sedekah qurban tidak harus berupa sapi atau kambing, melainkan bisa dalam bentuk sedekah seikhlasnya. 2) Mekanisme di Yatim Mandiri mencakup pengelolaan Dana Sedekah Qurban yang langsung disalurkan ke pusat. Dana tersebut direkap untuk menghitung total perolehan qurban. Dari jumlah tersebut, sebagian dialokasikan untuk biaya operasional seperti penyembelihan, pembelian kaleng, dan pencetakan banner. Jika dana operasional tidak mencukupi, kekurangannya akan diambil dari Dana Sedekah Qurban, sesuai dengan akad yang telah disepakati. Istilah "Sedekah Qurban" digunakan agar lebih mudah dipahami oleh masyarakat.
Kata Kunci: Optimalisasi, Penghimpunan, Sedekah Qurban, Yatim Dhuafa

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: 14 ECONOMICS > 1401 Economic Theory > 140101 History of Economic Thought
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Manajemen Zakat dan Wakaf
Depositing User: Ms Nikmatul Nazila
Date Deposited: 21 Oct 2024 01:56
Last Modified: 21 Oct 2024 01:56
URI: http://digilib.uinkhas.ac.id/id/eprint/36806

Actions (login required)

View Item View Item