Akso, Nikmatul Munawaroh (2024) pengembangan media pembelajaran berbasis video animasi untuk meningkatkan hasil belajar siswa pada mata pelajaran ips di smp negeri 1 jenggawah tahun pelajaran 2023/2024. Undergraduate thesis, uin khas jember.
Text (SK 063 IPS 2024)
Nikmatul Munawaroh Akso _201101090027.pdf - Accepted Version Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives. Download (4MB) |
Abstract
Nikmatul Munawaroh Akso, 2024: Pengembangan Media Pembelajaran Berbasis
Video Animasi untuk Meningkatkan Hasil Belajar Siswa pada Mata Pelajaran IPS
di SMP Negeri 01 Jenggawah Tahun Pelajaran 2023/2024.
Kata Kunci: Pengembangan Media Pembelajaran, Video Animasi, IPS
Penggunaan media pembelajaran berbasis video animasi di SMP Negeri
01 Jenggawah didorong oleh perkembangan teknologi yang mendukung metode
belajar interaktif dan visual, menarik minat siswa kelas VII. Video animasi
membantu memperjelas konsep abstrak untuk materi kebutuhan manusia secara
konkret, meningkatkan motivasi belajar, dan daya ingat siswa. Media ini melatar
belakangi fenomena yang terjadi di SMP Negeri 01 Jenggawah untuk mendorong
kreativitas dan inovasi siswa. Meski efektif, media ini juga menghadapi tantangan,
seperti kurangnya minat pada animasi bagi sebagian siswa yang memiliki
preferensi belajar berbeda.
Rumusan masalah dalam skripsi ini yaitu: 1.) Bagaimana hasil produk
pengembangan media pembelajaran berbasis video animasi pada mata pelajaran
IPS di SMP Negeri 01 Jenggawah Tahun Pelajaran 2023/2024?. 2)Bagaimana
validitas pengembangan media pembelajaran berbasis video animasi pada mata
pelajaran IPS di SMP Negeri 01 Jenggawah Tahun Pelajaran 2023/2024?.
3)Bagaimana efektifitas pengembangan media pembelajaran berbasis video
animasi pada mata pelajaran IPS di SMP Negeri 01 Jenggawah Tahun Pelajaran
2023/2024?
Penelitian ini merupakan penelitian pengembangan yang bisa juga disebut
dengan Research and Development (RnD) dengan menggunakan model penelitian
ADDIE yang terdiri dari 5 tahapan yaitu analisis, desain, pengembangan,
implementasi, dan evaluasi. Pengumpulan data menggunakan validasi para ahli
(media, bahasa dan ahli pembelajaran IPS), dan respon peserta didik. Subjek
penelitian siswa kelas VII SMP Negeri 01 Jenggawah Tahun Pelajaran
2023/2024.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa (1) Produk adalah media
pembelajaran video animasi yang dikembangkan melalui aplikasi canva. (2) Uji
validasi oleh 3 tim ahli mendapatkan presentase 91,3%, menunjukkan bahwa
bahan ajar ini sangat valid dan layak digunakan. (3) Efektivitas hasil dari uji coba
produk, yang melibatkan respons dari peserta didik, menunjukkan bahwa
presentase rata-rata mencapai 95,1%. Hal ini menegaskan bahwa media
pembelajaran video animasi sangat sesuai untuk digunakan dalam proses
pembelajaran. Hasil uji N-gain persentase rata-rata N-Gain Score adalah 74,1%,
menandakan adanya peningkatan sekitar 60% setelah implementasi media
pembelajaran video animasi
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Subjects: | 13 EDUCATION > 1301 Education Systems > 130106 Secondary Education |
Divisions: | Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Tadris Ilmu Pengetahuan Sosial |
Depositing User: | skripsi nikmatul munawaroh akso |
Date Deposited: | 18 Nov 2024 06:36 |
Last Modified: | 20 Nov 2024 02:34 |
URI: | http://digilib.uinkhas.ac.id/id/eprint/37080 |
Actions (login required)
View Item |