ROFIKOH DWI LARASATI, - (2020) “Internalisasi Kedisiplinan Santri Melalui Program Takror Di Pondok Pesantren Darus Sholah Jember”. Undergraduate thesis, Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan Program Studi Pendidikan Agama Islam.
Text
ROFIKOH DWI LARASATI_T20161131.pdf Download (6MB) |
Abstract
Rofikoh Dwi Larasati, 2020: “Internalisasi Kedisiplinan Santri Melalui
Program Takror Di Pondok Pesantren Darus Sholah Jember”.
Disiplin merupakan pilar-pilar karakter yang harus ditanamkan dalam tiap
diri santri. Pembiasaan berdisiplin di sekolah maupun di Pondok Pesantren akan
mempunyai pengaruh positif bagi kehidupan santri di masa mendatang. Sesuai
dengan yang telah terprogram oleh pesantren, tentunya kegiatan ini mempunyai
tujuan yang ingin dicapai. Yaitu sebagai jam tambahan yang dilakukan setelah
sholat Isya’. Karena biasanya setelah sholat isya’ para santri tidak menggunakan
waktu dengan baik, meraka menggunakan waktu luang mereka hanya untuk halhal yang kurang bermanfaat sehingga hal ini mengakibatkan santri mengalami
penurunan dalam hal pembelajaran. Maka dari itu perlu upaya agar program
takror ini terus berjalan dan berkembang, karena tujuan dan manfaatnya positif
bagi santri. Sebagaimana visi misi yang menggambarkan tujuan dan target yang
ingin dicapai oleh Pondok Pesantren yaitu mencetak manusia yang disiplin dan
berguna bagi bangsa dan agama. Oleh karena itu Pondok Pesantren Darus Sholah
mengadakan program takror (kegiatan belajar bersama) yang meliputi ngaji alqur’an bersama dan belajar materi pembelajaran di sekolah bersama.
Fokus penelitian dalam penelitian ini adalah: (1) Bagaimana pelaksanaan
program takror di Pondok Pesantren Darus Sholah Jember? (2) Bagaimana
pelaksanaan program takror dalam meningkatkan kedisiplinan santri di Pondok
Pesantren Darus Sholah Jember? Tujuan Penelitian ini adalah: 1)
Mendeskripsikan pelaksanaan program takror di Pondok Pesantren Darus Sholah
Jember. 2) Mendeskripsikan pelaksanaan program takror dalam meningkatkan
kedisiplinan santri di Pondok Pesantren Darus Sholah Jember.
Penelitian ini menggunakan penelitian kualitatif deskripstif, jenis
penelitian adalah penelitian lapangan (Field Research). Penentu subyek penelitian
dilakukan dengan teknik purposive. Teknik pengumpulan data yang digunakan
adalah observasi, wawancara dan studi dokumen. Sedangkan analisis data yang
digunakan adalah kondensasi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan.
Keabsahan data yang digunakan adalah triangulasi sumber dan triangulasi teknik.
Adapun hasil penelitian ini adalah: 1) Pelaksanaan program takror di
Pondok Pesantren Darus Sholah Jember adalah: Materi yang dipelajari adalah
materi yang akan di ajarkan esok hari sesuai mata pelajaran masing-masing santri,
kegiatan takror ini terbagi menjadi 2 (dua) macam, yakni takror sekolah formal
dan takror mengaji, pelaksanaan program takror dilaksanakan pada malam selasa,
rabu dan kamis dimulai pada pukul 21.30-22.30 WIB.; 2) pelaksanaan program
takror dalam meningkatkan kedisiplinan santri di Pondok Pesantren Darus Sholah
Jember ada 3 yaitu: (a) nilai disiplin disiplin belajar, dalam memahami materi
dengan berdiskusi bersama, (b) nilai disiplin ibadah dalam mengaji Al-Qu’an ,
(c) nilai disiplin waktu dalam memanfaatkan waktu luang dengan baik.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Subjects: | 13 EDUCATION > 1399 Other Education > 139999 Education not elsewhere classified |
Depositing User: | muhammad iqbal abdilah |
Date Deposited: | 26 Apr 2022 02:51 |
Last Modified: | 26 Apr 2022 02:51 |
URI: | http://digilib.uinkhas.ac.id/id/eprint/3886 |
Actions (login required)
View Item |