PENGARUH PAJAK DAERAH, RETRIBUSI DAERAH, DAN JUMLAH PENDUDUK TERHADAP PENDAPATAN ASLI DAERAH (PAD) KABUPATEN BANYUWANGI

Miftahul Ni'mah, Adillah (2025) PENGARUH PAJAK DAERAH, RETRIBUSI DAERAH, DAN JUMLAH PENDUDUK TERHADAP PENDAPATAN ASLI DAERAH (PAD) KABUPATEN BANYUWANGI. Undergraduate thesis, UIN Kiai Haji Achmad Siddiq Jember.

[img] Text
ADILLAH MIFTAHUL NI’MAH_214105030039_.pdf

Download (3MB)

Abstract

Sumber daya keuangan daerah menjadi faktor penting dalam pelaksanaan
kerja internal daerah, yang bertujuan untuk meningkatkan efisiensi dan efektifitas
dalam pengelolaan sumber daya keuangan daerah. Pajak Daerah dan Retribusi
Daerah yang menjadi sumber pendapatan dari dalam daerah, serta kontribusi dari
aktivitas jumlah penduduk tersebut.

Rumusan masalah yang diteliti pada penelitian ini adalah: 1) Apakah Pajak
Daerah berpengaruh terhadap Pendapatan Asli Daerah Kabupaten Banyuwangi? 2)
Apakah Retribusi Daerah berpengaruh terhadap Pendapatan Asli Daerah Kabupaten
Banyuwangi? 3) Apakah Jumlah Penduduk berpengaruh terhadap Pendapatan Asli
Daerah Kabupaten Bnayuwangi? 4) Apakah Pajak Daerah, Retribusi Daerah, dan
Jumlah Penduduk berpengaruh terhadap Pendapatan Asli Daerah Kabupaten
Banyuwangi? Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis dan menguji secara
parsial dan simultan hubungan pengaruh variabel-variabel pada penelitian ini yang
telah dirumuskan.

Metode penelitian yang digunakan adalah pendekatan kuantitatif dengan
jenis penelitian deskriptif. Populasi yang digunakan dalam penelitian ini adalah
LKPD Kabupaten Banyuwangi tahun 2019-2023 dan hasil sensus jumlah penduduk
tahun 2019-2023. Sampel yang digunakan dengan menggunakan data sekunder.
Penelitian ini menggunakan data sekunder dengan analisis regresi linier berganda.

Hasil analisis dapat menunjukkan bahwa variabel Pajak Daerah (X1)
berpengaruh terhadap Pendapatan Asli Daerah. Namun, Retribusi Daerah dan
Jumlah Penduduk tidak berpengaruh terhadap Pendapatan Asli Daerah. Sedangkan
secara simultan variabel independen (variabel bebas) berpengaruh terhadap
Pendapatan Asli Daerah.

Kata Kunci: Pajak Daerah, Retribusi Daerah, Jumlah Penduduk, dan Pendapatan
Asli Daerah (PAD).

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: 15 COMMERCE, MANAGEMENT, TOURISM AND SERVICES > 1501 Accounting, Auditing and Accountability > 150103 Financial Accounting
15 COMMERCE, MANAGEMENT, TOURISM AND SERVICES > 1501 Accounting, Auditing and Accountability > 150105 Management Accounting
15 COMMERCE, MANAGEMENT, TOURISM AND SERVICES > 1501 Accounting, Auditing and Accountability > 150106 Sustainability Accounting and Reporting
15 COMMERCE, MANAGEMENT, TOURISM AND SERVICES > 1501 Accounting, Auditing and Accountability > 150107 Taxation Accounting
15 COMMERCE, MANAGEMENT, TOURISM AND SERVICES > 1501 Accounting, Auditing and Accountability > 150111 Accounting System (incl. Accounting Information System)
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Akuntansi Syariah
Depositing User: Mrs. Adillah Miftahul Ni'mah
Date Deposited: 22 Apr 2025 03:41
Last Modified: 22 Apr 2025 03:41
URI: http://digilib.uinkhas.ac.id/id/eprint/40380

Actions (login required)

View Item View Item