Motivasi santri Pondok Pesantren Nurul Islam Antirogo Sumbersari Jember dalam berwirausaha

Kurrotu, Ayuni (2015) Motivasi santri Pondok Pesantren Nurul Islam Antirogo Sumbersari Jember dalam berwirausaha. Undergraduate thesis, IAIN Jember.

[img]
Preview
Text
Kurrotu Ayuni_NIM.083112048.pdf - Accepted Version

Download (1MB) | Preview

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui motivasi santri yang berwirausaha. Hal ini dilatar belakangi oleh jumlah pengangguran di Indonesia yang semakin meresahkan. Diindentifikasi penyebab dari pengangguran adalah sempitnya lapangan penkerjaan yang tersedia, akibat kurangnya lapangan pekerjaan kecenderungan masyarakat untuk berwirausaha. Disisi lain muncul sebuah fenomena menarik yaitu santri yang berwirausaha di pondok. Selain mengurangi pengangguran, santri ini berpotensi untuk memperluas lapangan pekerjaan. dengan memahami motivasi santri dalam berwirausaha ini, di harapkan dapat menjadi bahan acuan pengambilan keputusan bagi Pondok Pesantren Nurul Islam Jember untuk dapat mempertinggi kecenderungan wirausaha di kalangan santri. Dalam hal ini, fokus penelitian dikembangkan pada dua arah 1) Bagaimana motivasi internal yang mendorong santri pondok pesantren Nurul Islam Jember dalam berwirausaha? 2) Bagaimana motivasi eksternal yang mendorong santri pondok pesantren Nurul Islam Jember dalam berwirausaha?. Berpijak pada fokus penelitian di atas maka tujuan penelitian ini antara lain: 1) mendiskripsikan motivasi internal yang mendorong santri pondok pesantren Nurul Islam Jember dalam berwirausaha. 2) mendiskripsikan motivasi eksternal yang mendorong santri pondok pesantren Nurul Islam Jember dalam berwirausaha. Untuk mengidentifikasi permasalahan tersebut, penelitian ini menggunakan metode kualitatif dengan lokasi penelitian di Pondok Pesantren Nurul Islam Antirogo Sumbersari Jember. Teknik pengumpulan data menggunakan observasi, wawancara dan dokumentasi. Analisis data menggunakan analisis interktif. Adapun keabsahan data yaitu menggunakan triangulasi sumber. Hasil penelitian mendapat bahwa seorang santri yang berwirausaha karena termotivasi oleh beberapa hal yaitu motivasi internal dan motivasi eksternal yang mana motivasi internal meliputi mandiri dimana keinginan santri untuk hidup mandiri sangat mondorong mereka untuk berwirausaha, percaya diri, berani memulai dan kreatif. Sedangkan motivasi eksternalnya adalah keluarga dimana keluarga disini juga berperan aktif dalam pembentukan motivasi santri berwirausaha karena dengan adanya keluarga yang berwirausaha maka cenderung santri mengikuti jejak keluarga (orang tua), faktor ekonomi juga memicu santri berwirausaha dengan tujuan mereka berwirausaha karena keinginan untuk mendapatkan laba sebagai tambahan uang saku dengan demikian mereka dapat membantu meringankan beban orang tua, faktor lingkungan juga berpengaruh terhadap motivasi santri berwirausaha karena faktor lingkungan seperti pertemanan yang memicu santri berwirausaha

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Uncontrolled Keywords: Motivasi, Santri, Wirausaha
Subjects: 15 COMMERCE, MANAGEMENT, TOURISM AND SERVICES > 1503 Business and Management > 150304 Entrepreneurship
Divisions: Fakultas Syariah > Hukum Ekonomi Islam
Depositing User: Haryono Raiman
Date Deposited: 26 Jun 2019 03:16
Last Modified: 26 Jun 2019 03:16
URI: http://digilib.uinkhas.ac.id/id/eprint/421

Actions (login required)

View Item View Item