Tinjauan Hukum Islam Terhadap Sewa Rumah Kontrakan Dengan Pembayaran Uang Muka Di Perumahan Istana Kaliwates Residence Jember

Ulfa, Maria (2025) Tinjauan Hukum Islam Terhadap Sewa Rumah Kontrakan Dengan Pembayaran Uang Muka Di Perumahan Istana Kaliwates Residence Jember. Undergraduate thesis, UIN Kiai Haji Achmad Siddiq Jember.

[img] Text
SKRIPSI MARIA ULFA 2025.pdf

Download (4MB)

Abstract

Maria Ulfa, 2025: Tinjauan Hukum Islam Terhadap Sewa Rumah Kontrakan Dengan Pembayaran Uang Muka Di Perum Istana Kaliwates Jember.
Kata Kunci: Sewa Rumah, Uang Muka, Hukum Islam
Sewa-menyewa rumah merupakan salah satu bentuk muamalah yang lazim terjadi dalam kehidupan masyarakat sewa-menyewa rumah, khususnya di kawasan perkotaan seperti Perumahan Istana Kaliwates Jember. Seringkali disertai dengan pembayaran uang muka sebagai jaminan awal sebelum akad disepakati secara penuh praktik sewa ini. Memunculkan perdebatan di kalangan ulama, khususnya mengenai keabsahan uang muka dalam akad ijarah, dalam perspektif hukum Islam praktik semacam ini. Untuk mengetahui dan menganalisis praktik sewa rumah kontrakan dengan pembayaran uang muka serta bagaimana tinjauan hukum Islam terhadap pelaksanaannya di Perum Istana Kaliwates Jember
Fokus penelitian dalam skripsi ini adalah: 1) Bagaimana praktek dalam sewa-menyewa rumah kontrakan dengan uang muka di Perum Istana Kaliwates Jember? 2) Bagaimana tinjauan hukum Islam terhadap pembayaran uang muka dalam penyewaan rumah di Perum Istana Kaliwates Jember?
Tujuan penelitian ini adalah: 1) Untuk mendeskripsikan pelaksanaan praktek dalam sewa-menyewa rumah kontrakan di Perum Istana Kaliwates Jember. 2) Untuk mendeskripsikan bagaimana tinjauan hukum Islam terhadap pembayaran uang muka dalam penyewaan rumah di Perum Istana Kaliwates Jember.
Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan jenis penelitian hukum empiris atau studi kasus. Data diperoleh melalui observasi langsung, wawancara kepada pemilik dan penyewa rumah, serta dokumentasi terhadap praktik sewa-menyewa di lokasi penelitian. Kemudian Teknik analisis data penelitian ini menggunakan analisis taksonomi yang bersifat deskriptif, yakni menganalisis proses praktek pelaksanaan sewa-menyewa rumah kontrakan dengan pembayaran uang muka di Perumahan Istana Kaliwates Jember.
Penelitian ini menyimpulkan bahwa: 1) Praktik sewa rumah kontrakan di Perum Istana Kaliwates Jember dengan sistem uang muka sudah lazim dilakukan, terutama oleh pemilik rumah dan penyewa. Prosesnya mencakup penawaran via media sosial, peninjauan lokasi, kesepakatan lisan, pembayaran sewa (termasuk uang muka), masa sewa, dan pengakhiran atau perpanjangan kontrak. Uang muka berfungsi sebagai tanda jadi atau jaminan keseriusan. 2) Dalam tinjauan hukum Islam, terdapat perbedaan pendapat. Mazhab Maliki dan Syafi’i menolak praktik ini karena mengandung unsur gharar dan potensi memakan harta secara batil. Sebaliknya, mazhab Hanbali dan beberapa sahabat seperti Umar bin Khattab membolehkannya selama ada kesepakatan dan tanpa penipuan.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: 18 LAW AND LEGAL STUDIES > 1801 Law > 180103 Administrative Law
Divisions: Fakultas Syariah > Hukum Ekonomi Islam
Depositing User: Maria Ulfa
Date Deposited: 16 Jul 2025 01:08
Last Modified: 16 Jul 2025 01:08
URI: http://digilib.uinkhas.ac.id/id/eprint/48511

Actions (login required)

View Item View Item