AULIA ULFA SYAKARINE, - (2020) : Hubungan Antara Mata Pelajaran Nisa’iyah Dengan Akhlakul Karimah Santriwati Kelas V Di Pondok Pesantren Baitul Arqom Putri Kecamatan Balung Kabupaten Jember. Undergraduate thesis, Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan Program Studi Pendidikan Agama Islam.
Text
AULIA ULFA SYAKARINE_T20161181.pdf Download (9MB) |
Abstract
Aulia Ulfa Syakarine, 2020: Hubungan Antara Mata Pelajaran Nisa’iyah Dengan Akhlakul Karimah Santriwati Kelas V Di Pondok Pesantren Baitul Arqom Putri Kecamatan Balung Kabupaten Jember. Pendidikan memegang peran penting dalam menentukan hitam putihnya manusia, serta akhlak juga menjadi standar kualitas manusia. Adanya pelajaran akhlak sangatlah penting dalam sebuah lembaga pendidikan. Ruang lingkup akhlakul karimah meliputi: akhlak kepada Allah SWT, akhlak kepada diri sendiri, akhlak kepada keluarga, akhlak kepada masyarakat dan akhlak kepada alam sekitar. Pondok pesantren Baitul Arqom memiliki mata pelajaran nisa’iyah khusus untuk santriwati dimana buku tersebut membahas tentang kegiatan yang berkaitan dengan perempuan, salah satunya tentang akhlakul karimah. Dengan itu santriwati mendapat pendidikan akhlak melalui mata pelajaran nisa’iyah, maka adakah hubungan antara mata pelajaran nisa’iyah dengan akhlakul karimah santriwati di pondok pesantren Baitul Arqom Putri Kecamatan balung Kabupaten Jember. Fokus penelitian yang diteliti secara umum: adakah hubungan antara mata pelajaran nisa’iyah dengan akhlakul karimah santriwati kelas V di Pondok Pesantren Baitul Arqom Putri Balung-Jember?. Sedangkan secara khusus adalah: (1) adakah hubungan antara mata pelajaran nisa’iyah dengan akhlakul karimah santriwati kelas V kepada dirinya sendiri di Pondok Pesantren Baitul Arqom Putri Balung-Jember?; (2) adakah hubungan antara mata pelajaran nisa’iyah dengan akhlakul karimah santriwati kelas V kepada Allah SWT di Pondok Pesantren Baitul Arqom Putri Balung-Jember?; (3) adakah hubungan antara mata pelajaran nisa’iyah dengan akhlakul karimah santriwati kelas V kepada sesama manusia di Pondok Pesantren Baitul Arqom Putri Balung-Jember?; Metode yang dipakai yaitu penelitian kuantitatif dengan jenis asosiatif (interaktif). Populasi dan sampel menggunakan sampel jenuh. Anilisis data menggunakan teknik analisis product moment. Teknik pengumpulan data menggunakan obeservasi semi partisipan, angket, wawancara dan dokumentasi. Dan keabsahan data menggunakan uji validitas korelasi bivariate pearson, dan uji reliabilitas menggunakan rumus alpha cronbach dalam program SPSS. Adapun hasil penelitian yaitu secara umum: Antara variabel X (Mata Pelajaran Nisa’iyah) dan variabel Y (Akhlakul Karimah) memang terdapat korelasi, akan tetapi korelasi itu sangat rendah sehingga dianggap tidak ada korelasi, dengan nilai r hitung 0,190 < r tabel 0, 240. Secara khusus: (1) Antara variabel X (Mata Pelajaran Nisa’iyah) dan variabel Y₁ (Akhlakul Karimah kepada diri sendiri) memang terdapat korelasi, akan tetapi korelasi itu sangat rendah sehingga dianggap tidak ada korelasi, dengan nilai r hitung sebesar 0,179 < r tabel 0,240. (2) Antara variabel X (Mata Pelajaran Nisa’iyah) dan variabel Y₂ (Akhlakul Karimah kepada Allah SWT) memang terdapat korelasi, akan tetapi korelasi itu sangat rendah sehingga dianggap tidak ada korelasi, dengan nilai r hitung sebesar 0,018 < r tabel 0, 240. (3) Antara variabel X (Mata Pelajaran Nisa’iyah) dan variabel Y₃ (Akhlakul Karimah kepada sesama manusia) memang terdapat korelasi, akan tetapi korelasi itu rendah sehingga dianggap tidak ada korelasi, dengan nilai r hitung sebesar 0,229 < r tabel 0,240.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Subjects: | 13 EDUCATION > 1399 Other Education > 139999 Education not elsewhere classified |
Depositing User: | Mr Ifan Ali Mufti |
Date Deposited: | 18 Mar 2022 09:15 |
Last Modified: | 18 Mar 2022 09:15 |
URI: | http://digilib.uinkhas.ac.id/id/eprint/4936 |
Actions (login required)
View Item |