“Nilai-nilai Pendidikan Karakter Dalam Kegiatan Ekstrakurikuler Kuntulan Di MA Al-Fatah Sragi Songgon Banyuwangi”.

Ahmad Muhaimin, - (2021) “Nilai-nilai Pendidikan Karakter Dalam Kegiatan Ekstrakurikuler Kuntulan Di MA Al-Fatah Sragi Songgon Banyuwangi”. Undergraduate thesis, Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan Program Studi Pendidikan Agama Islam.

[img] Text
Ahmad Muhaimin_T20161196.pdf

Download (9MB)

Abstract

Ahmad Muhaimin, 2021. “Nilai-nilai Pendidikan Karakter Dalam Kegiatan Ekstrakurikuler Kuntulan Di MA Al-Fatah Sragi Songgon Banyuwangi”. Kata Kunci: Kuntulan, Pendidikan Karakter, MA AL-Fatah Sragi Songgon Banyuwangi. Kesenian kuntulan merupakan kebudayaan Indonesia yang perlu dijaga dan dilestarikan. MA Al-Fatah Sragi pun berusaha menjaga dan melestarikan seni kuntulan melalui ekstrakurikuler. Ekstrakurikuler kuntulan tidak hanya sebagai media pertunjukan, namun juga terdapat nilai-nilai karakter yang hendak dicapai yang dapat membentuk karakter anak disekolah. Diantaranya nilai pendidikan karakter religius, cinta tanah air dan disiplin. Fokus penelitian yang diteliti dalam skripsi ini adalah: 1) Bagaimana nilai karakter religius dalam kegiatan ekstrakulikuker kuntulan di MA Al-Fatah Sragi? 2) bagaimana nilai karakter nasionalisme/cinta tanah air dalam kegiatan ekstrakurikuler kuntulan di MA Al-Fatah Sragi? 3) Bagaimana nilai karakter disiplin dalam kegiatan ekstrakurikuler kuntulan di MA Al-Fatah Sragi?. Tujuan penelitian ini adalah: 1) Mendeskripsikan nilai karakter religius dalam kegiatan ekstrakurikuler kuntulan di MA Al-Fatah Sragi; 2) Mendeskripsikan nilai karakter nasionalisme dalam kegiatan ekstrakurikuler kuntulan di MA Al-Fatah Sragi; 3)Mendeskripsikan nilai karakter disiplin dalam kegiatan ekstrakurikuler kuntulan di MA Al-Fatah Sragi. Penelitian ini menggunakan penelitian kualitatif dengan jenis penelitian studi kasus. Teknik pengumpulan data menggunakan observasi, wawancara dan dokumentasi. Sedangkan analisis datanya menggunakan analisis kualitatif dengan model interaktif Miles Huberman meliputi kondensasi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Sedangkan untuk menguji keabsahan data menggunakan triangulasi sumber dan triangulasi teknik. Penelitian ini memperoleh kesimpulan: 1) Nilai karakter religius dalam ekstrakurikuler kuntulan di MA AL-Fatah Sragi yaitu terletak pada syair dengan sholawatan, ragam gerakan I berupa salam sapaan dan ragam gerakan II berupa gerakan jongkok dan busana yang di pakai sesuai syariat islam; 2) Nilai karakter cinta tanah air/nasionalisme dalam ekstrakurikuler kuntulan di MA AL-Fatah Sragi yaitu terletak pada syair/lagu (garuda pancasila), dan selalu menampilkan kesenian dalam acara hajatan masyarakat maupun meramaikan HUT RI; 3) Nilai karakter disiplin dalam kegiatan ekstrakurikuler kuntulan di MA AL-Fatah Sragi yaitu terdapat dalam ragam gerakan II gerakan sholat dan gerakan wudhu yang dilakukan secara bersama-sama memiliki arti ketika sholat berjamaah hendaknya dilakukan dengan disiplin dalam gerakannya. Pemberian hukuman diberikan kepada siswa yang melanggar.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: 13 EDUCATION > 1399 Other Education > 139999 Education not elsewhere classified
Depositing User: Mr Ifan Ali Mufti
Date Deposited: 22 Mar 2022 04:53
Last Modified: 22 Mar 2022 04:53
URI: http://digilib.uinkhas.ac.id/id/eprint/4985

Actions (login required)

View Item View Item