Novita Ayu, Putri Aisyah (2025) PERSEPSI MAHASISWA TERHADAP PERCERAIAN ARTIS AKIBAT KEKERASAN DALAM RUMAH TANGGA PERSPEKTIF KETAHANAN KELUARGA (STUDI PADA MAHASISWA PRODI HUKUM KELUARGA FAKULTAS SYARIAH UNIVERSITAS ISLAM NEGERI KIAI HAJI ACHMAD SIDDIQ JEMBER). Undergraduate thesis, UNIVERSITAS ISLAM NEGERI KIAI HAJI ACHMAD SIDDIQ JEMBER.
|
Text
skripsi putri wmm.pdf Download (1MB) |
Abstract
ABSTRAK
Putri Aisyah Novita Ayu, 2025: Persepsi Mahasiswa Terhadap Perceraian Artis Akibat Kekerasan Dalam Rumah Tangga Perspektif Ketahanan Keluarga (Studi Pada Mahasiswa Prodi Hukum Keluarga Fakultas Syariah Universitas Islam Negeri Kiai Haji Achmad Siddiq Jember)
Kata Kunci: Persepsi, Perceraian Artis, Kekerasan Dalam Rumah Tangga (KDRT), Ketahanan Keluarga.
Penelitian ini menganalisis persepsi mahasiswa Hukum Keluarga Universitas Islam Negeri Kiai Haji Achmad Siddiq (UIN KHAS) Jember terhadap pemberitaan perceraian artis akibat kekerasan dalam rumah tangga (KDRT) dari perspektif ketahanan keluarga. Fenomena ini mendapat perhatian luas dan berpotensi mempengaruhi cara pandang mahasiswa terhadap pernikahan. Mahasiswa cenderung kritis dan peka terhadap isu-isu sosisal yang ditampiLkan di media, termasuk tindakan KDRT yang secara tegas dilarang dalam ajaran Islam dan regulasi seperti Undang-Undang Nomor 23 Tahun 2004 tentang Penghapusan KDRT.
Fokus penelitian yang ada pada skripsi ini:1).Bagaimana persepsi mahasiswa Hukum Keluarga UIN KHAS Jember menilai ketahanan keluarga dari perceraian artis akibat KDRT? 2). Bagaimana implikasi dari pemberitaan perceraian artis akibat KDRT, terhadap persepsi mahasiswa Hukum Keluarga UIN KHAS Jember mengenai pernikahan?
Tujuan dari penelitian ini yaitu untuk mendeskripsikan persepsi mahasiswa Hukum Keluarga UIN KHAS Jember menilai ketahanan keluarga dari perceraian artis akibat KDRT. Serta mendeskripsikan implikasi dari pemberitaan perceraian artis akibat KDRT, terhadap persepsi mahasiswa Hukum Keluarga UIN KHAS Jember mengenai pernikahan.
Jenis penelitian yang digunakan yaitu jenis penelitian kualitatif lapangan (field research), dengan pendekatan kasus dan pendekatan konseptual. Serta bersumber dari data primer dan sekunder, dengan menggunakan teknik pengumpulan data yang digunakan yaitu observasi, wawancara, dan dokumentasi.
Hasil dari penelitian ini adalah: 1) mahasiswa memandang fenomena tersebut sebagai isu serius yang tidak hanya menyangkut kehidupan pribadi artis, tetapi juga memberi gambaran mengenai lemahnya ketahanan keluarga ketika terjadi kekerasan. 2) perubahan cara mahasiswa memahami pentingnya fondasi keluarga yang kuat. Fenomena tersebut membuat mahasiswa lebih menyadari bahwa ketahanan keluarga tidak hanya bertumpu pada aspek materi, tetapi sangat bergantung pada komunikasi, tanggung jawab, dan peran suami istri yang selaras dengan ajaran Islam.
| Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
|---|---|
| Subjects: | 18 LAW AND LEGAL STUDIES > 1801 Law > 180113 Family Law |
| Divisions: | Fakultas Syariah > Hukum Keluarga |
| Depositing User: | S.H. Putri Aisyah Novita Ayu |
| Date Deposited: | 14 Jan 2026 01:59 |
| Last Modified: | 14 Jan 2026 01:59 |
| URI: | http://digilib.uinkhas.ac.id/id/eprint/52167 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |
