“(Konsep Kewajiban Orangtua Terhadap Pendidikan Anak Menurut Ibnu Qayyim Al-Jauziyah)”.

EKA RATIHWANGI, - (2021) “(Konsep Kewajiban Orangtua Terhadap Pendidikan Anak Menurut Ibnu Qayyim Al-Jauziyah)”. Undergraduate thesis, Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan Program Studi Pendidikan Agama Islam.

[img] Text
EKA RATIHWANGI_T20171036.pdf

Download (4MB)

Abstract

Eka Ratihwangi, 2021 : “(Konsep Kewajiban Orangtua Terhadap Pendidikan Anak Menurut Ibnu Qayyim Al-Jauziyah)”. Anak merupakan anugerah yang maha kuasa yang patut disyukuri, selain itu anak juga merupakan tanggung jawab orang tua sepenuhnya. Mereka akan mampu menjadi hijab api neraka manakala dididik dengan keagungan serta keindahan Islam. Pendidikan yang baik berawal dari keluarga, ia memperoleh pendidikan pertamanya adalah kedua orang tua, yang telah diberikan amanah juga tanggung jawab. Untuk itu Islam telah memberikan petunjuk kepada orang tua agar memperhatikan pendidikan anak-anaknya. Dimana anak tersebut membutuhkan perhatian penuh dari orang tua serta bimbingan yang kondusif untuk menunjang kreativitasnya dalam segala bidang dan aspek-aspek yang ada pada potensi anak tersebut. Mengingat tujuan tarbiyah adalah menjaga kesucian fitrah manusia dan melindunginya agar tidak jatuh ke dalam penyimpangan serta mewujudkan dalam diri anak sebuah penghambaan kepada Allah Ta’ala. Fokus penelitian dalam skripsi ini meliputi, 1) Bagaimana Konsep kewajiban orang tua terhadap pendidikan anak menurut Ibnu Qayyim Al-Jauziyah ? 2) Bagaimana sasaran pendidikan anak menurut Ibnu Qayyim Al-Jauziyah ?. Tujuan penelitian ini adalah: 1) Untuk mendeskripsikan Konsep kewajiban orang tua terhadap pendidikan anak menurut Ibnu Qayyim Al-Jauziyah. 2) Untuk mendeskripsikan sasaran pendidikan anak menurut Ibnu Qayyim Al-Jauziyah. Pendekatan yang digunakan penelitian yaitu pendekatan kualitatif dengan jenis penelitian library research sebagai prosedur penelitian yang menghasilkan data deskriptif yang berupa katakata tertulis bukan angka. Dengan demikian, laporan penelitian ini akan berisi kutipan-kutipan data untuk memberikan gambaran laporan tersebut. Dalam penelitian ini metode yang digunakan adalah metode deskriptif kualitatif dengan pendekatan library research yaitu penelitian kepustakaan, dimana peneliti melakukan serangkaian pengumpulan, mengolah dan mengalisis data yang diambil dari literatur-literatur tertulis. Adapun teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penulisan ini diperoleh dari bahan bacaan berupa buku terjemah dan sebagainya yang ada relevansinya dengan judul penelitian ini yaitu terjemah kitab tuhfatul bi ahkamil maulud yang menjadi data primer. Apabila data yang diperlukan terkumpul kemudian dianalisis dengan menggunakan metode analysis content (analisis isi). Kesimpulan dalam penelitian ini adalah 1) konsep kewajiban orang tua terhadap pendidikan anak menurut Ibnu Qayyim ada 2 masa yakni pada masa kehamilan meliputi mencari jodoh, menikah, dan merawat anak dalam kandungan dan melahirkan dan kewajiban orang tua setelah anak lahir ada 7 yakni mengumumkan kelahiran anak, adzan dan iqamah di telinga anak, mentahnik, aqiqah dan mencukur rambut, memberi nama yang baik, menyusui. Serta orang tua memiliki kewajiban mendidik anaknya hingga dewasa yaitu hingga usia 18 tahun. Pada dasarnya anak akan meniru segala perilaku dan perbuatan yang diberikan orang tua dari masa sejak kehamilan dan kelahiran. 2) Dalam sasaran pendidikan anak, Ibnu Qayyim mengungkapkan ada 7 sasaran dalam pendidikan anak yakni tarbiyah imaniyyah, tarbiyah ruhiyyah, tarbiyah khuluqiyyah, tarbiyah fikriyyah, tarbiyah badaniyyah, tarbiyah ijtima‟iyyah dan tarbiyah jinsiyyah. Pemikiran Ibnu Qayyim Al-Jauziyyah mengenai sasaran pendidikan anak tidaklah dipengaruhi oleh pemikiran tokoh lainnya, beliau mengemukakan pemikirannya yang orisinil dari pikiran beliau. Kata Kunci : Konsep Kewajiban Orang tua, Pendidikan Anak

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: 13 EDUCATION > 1399 Other Education > 139999 Education not elsewhere classified
Depositing User: Mr Ifan Ali Mufti
Date Deposited: 18 Apr 2022 04:05
Last Modified: 18 Apr 2022 04:05
URI: http://digilib.uinkhas.ac.id/id/eprint/5564

Actions (login required)

View Item View Item