Sucahyati Sanubari, - (2021) Analisis Kesesuaian Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP) Daring mata pelajaran ilmu pengetahuan alam (IPA) kurikulum 2013 di sekolah SMP Negeri 1 Senduro Lumajang. Undergraduate thesis, Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan Program Studi Tadris Ilmu Pengetahuan Alam (IPA).
Text
Sucahyati Sanubari_T201610008.pdf Download (5MB) |
Abstract
Sucahyati Sanubari, 2021: Analisis Kesesuaian Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP) Daring mata pelajaran ilmu pengetahuan alam (IPA) kurikulum 2013 di sekolah SMP Negeri 1 Senduro Lumajang. Kata Kunci: RPP Daring, Kurikulum 2013, pembelajaran IPA. Rencana Pelaksanaan Pembelajaran adalah rencana pembelajaran yang dikembangkan secara rinci dari suatu materi pokok atau tema tertentu yang mengacu pada silabus. RPP mencakup : 1). Data sekolah, mata pelajaran, dan kelas/semester, 2). Materi pokok, 3). Alokasi waktu 4). Tujuan pembelajaran, KD, dan Indikator Pencapaian Kompetensi, 5). Materi Pembelajaran, Metode Pembelajaran, 6). Langkah – langkah kegiatan pembelajaran, dan 7). Penilaian. Selama masa pandemi covid-19 guru menyusun perangkat pembelajaran yang sesuai dengan situasi pandemi yaitu RPP Daring. Fokus penelitian ini adalah : 1) Bagaimana hasil analisis RPP Daring kelas VII Semester1 pada mata pelajaran ilmu pengetahuan alam (IPA) berdasarkan standar Kurikulum 2013? 2) Bagaimana kendala – kendala yang di alami guru ipa dalam menyusun RPP Daring kurikulum 2013 untuk semester 1 kelas VII? Jenis penelitian yang digunakan peneliti yaitu kualitatif dengan pendekatan deskriptif. Adapun teknik pengumpulan data menggunakan Cheklist, wawancara, dan dokumentasi. Adapun teknik analisis data menggunakan analisis isi (Content analysis).Keabsahan data yang digunakan berupa triangulasi sumber dan triangulasi teknik. Hasil dari penelitian ini yaitu: 1) Hasil analisis daring rpp mata pelajaran Ilmu Pengetahuan Alam (IPA) kelas VII Semester 1 di SMP Negeri 1 Senduro Lumajang mendapat kriteria penskoran bab 1 mendapatkan skor 65%, bab 2 mendapatkan skor 98%, bab 3 mendapatkan skor 99%, bab 4 mendapatkan skor 65%, bab 5 mendapatkan skor 75%, bab 6 mendapatkan skor 69%. Dan rata-rata penskoran bab 1 sampai bab 6 mendapatkan nilai skor 78% artinya baik sesuai dengan kurikulum 2013. Pada komponen - komponen RPP Daring banyak format yang tidak dipenuhi dan juga format antara bab yang satu dan yang lainnya berbeda karena dalam menyusun RPP Daring berkelompok melalui Musyawarah Guru Mata Pelajaran (MGMP). Satu kelompok terdiri dari 5 orang. dan satu kelompok mendapatkan 1 materi dan kemudian dishare melalui google classrom. Adapun RPP Daring mengacu dan mencontoh dari kemendikbud dan kemudian oleh Musyawarah Guru Mata Pelajaran (MGMP) dimodifikasi sesuai dengan karakter sekolah masing-masing selama pandemi covid-19 dan kemudian dikembangkan. 2) kendala – kendala guru ipa dalam menyusun RPP Daring mata pelajaran IPA kelas VII Semester 1 yaitu dalam menentukan metode pembelajaran yang sesuai dengan KD-nya. Menyusun langkah – langkah pembelajaran secara daring. Dan juga dalam menentukan rubrik penilaian yang mencakup semua aspek penilaian daring.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Subjects: | 13 EDUCATION > 1399 Other Education > 139999 Education not elsewhere classified |
Depositing User: | muhammad iqbal abdilah |
Date Deposited: | 20 Apr 2022 02:56 |
Last Modified: | 20 Apr 2022 02:56 |
URI: | http://digilib.uinkhas.ac.id/id/eprint/5623 |
Actions (login required)
View Item |