HOSNUL ABRORI, - (2021) “Peran Penyuluh Agama dalam Mencegah Konflik Keluarga melalui Metode Bimbingan Konseling Islam di Kecamatan Jatibanteng Kabupaten Situbondo.”. Undergraduate thesis, Fakultas Dakwah Program Studi Bimbingan dan Konseling Islam.
Text
HOSNUL ABRORI_D20173051.pdf Download (4MB) |
Abstract
Hosnul Abrori, 2021: “Peran Penyuluh Agama dalam Mencegah Konflik Keluarga melalui Metode Bimbingan Konseling Islam di Kecamatan Jatibanteng Kabupaten Situbondo.” Kata Kunci: Penyuluh Agama, Konflik Keluarga, Metode Bimbingan Konseling Islam Penyuluh agama merupakan seseorang yang memiliki tujuan untuk mencerahkan dan penerang bagi masyarakat yang berperan sebagai pencegah, pendamping, dan sebagai mediator bagi masyarakat di kecamatan Jatibanteng. Penyuluh Agama sendiri adalah pendidikan yang memberikan pencerahan keagamaan pada umat yang tidak dibatasi oleh ruang dan waktu khusunya dalam hal mencegah konflik Keluarga. Konflik keluarga adalah konflik yang terjadi di dalam lingkungan internal keluarga yang disebabkan oleh problem keluarga yang ada di dalam satu rumah. Upaya pencegahan dan penaganan konflik keluarga sangat diperlukan di masyarakat dari sejak sebelum melakukan pernikahan (pra nikah). Metode bimbingan konseling islam sangat dibutuhkan untuk menghindari suatu konflik keluarga yang bisa ber akibat fatal salah satu contohnya adalah perceraian. Dengan adanya metode ini diharapkan dapat mencegah adanya suatu konflik yang ada di dalam keluarga tersebut. Fokus Masalah dalam penelitian ini adalah: 1) Bagaimana peran penyuluh agama dalam mencegah konflik keluarga di KUA Kecamatan Jatibanteng kabupaten Situbondo? 2) apa saja metode bimbingan konseling islam yang digunakan dalam mencegah konflik keluarga di KUA kecamatan Jatibanteng Kabupaten Situbondo? Tujuan dari penelitian ini yaitu, 1) untuk mengetahui peran penyuluh agama dalam mencegah konflik keluarga di KUA Kecamatan Jatibanteng Kabupaten Situbondo. 2) Untuk mengetahui metode bimbingan konseling islam yang digunakan dalam mencegah konflik keluarga di KUA kecamatan Jatibanteng Kabupaten Situbondo. Jenis penelitian dalam penelitian ini yakni adalah penlitian lapangan. Tekhnik pengumpulan data yang digunakan yakni dengan observasi, wawancara terstruktur, dan dokumentasi. Analis data yang digunakan adalah analisi kualitatif dengan metode deduktif. Peneliti menguji keabsahan data dengan menggunakan triangulasi sumber. Penelitian ini memperoleh kesimpulan yaitu 1) peran penyuluh agama dalam mencegah konflik keluarga di KUA Kecamatan jatibanteng adalah sebagai pencegah, sebagai pendamping dan sebagai mediator dan dilakukan sesuai dengan tugasnya masing-masing. Dalam hal mencegah konflik keluarga penyuluh agama di KUA Kecamatan Jatibanteng melakukannya kepada calon pengantin sebagai upaya pencegahan di awal sebelum melakukan pernikahan. 2) Metode bimbingan konseling islam yang digunakan oleh penyuluh agama adalah konseling pranikah dan konseling keluarga. Dalam hal ini pemilihan metode bimbingan konseling islam digunakan karena sesuai dengan ajaran agama yang bersumber dari AlQuran dan Hadist, serta dikarenakan lingkungan masyarakat kecamatan jatibanteng yang mayoritas memeluk agama islam.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Subjects: | 13 EDUCATION > 1399 Other Education > 139999 Education not elsewhere classified |
Depositing User: | Mr Ifan Ali Mufti |
Date Deposited: | 17 May 2022 07:19 |
Last Modified: | 17 May 2022 07:19 |
URI: | http://digilib.uinkhas.ac.id/id/eprint/6385 |
Actions (login required)
View Item |