Fina Ariantina, - (2021) Analisis Pengungkapan Identitas Etika Islam Terhadap Kinerja Keuangan Perbankan Syariah Periode 2015-2019. Undergraduate thesis, Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam Program Studi Akuntansi Syariah.
Text
FINA ARIANTINA_E20173039.pdf Download (7MB) |
Abstract
Fina Ariantina, Muhammad Saiful Anam, M.Ag, 2021 : Analisis Pengungkapan Identitas Etika Islam Terhadap Kinerja Keuangan Perbankan Syariah Periode 2015-2019 Perkembangan perbankan yang semakin pesat ini ternyata menimbulkan beberapa kegelisahan dan pertanyaan pada penerapan nilai-nilai Islam pada perbankan syariah yang mulai diragukan. Karena itu managemen perusahaan semakin menyadari penting penereapan dan pengungkapan Identitas Etika Islam untuk dijadikan strategi menarik pemegang dana agar semakin mendapatkan laba dan juga kepercayaaan masyarakat sekitar demi berlangsungnya operasional perusahaan. Rumusan masalah pada penelitian ini yaitu: (1) Apakah pengungkapan identitas etika islam berpengaruh signifikan terhadap Return On Assets (ROA)?. (2) Apakah pengungkapan identitas etika islam berpengaruh signifikan terhadap Beban Operasional Pendapatan Operasional (BOPO)?. (3)Apakah pengungkapan identitas etika islam berpengaruh signifikan terhadap Financing to Deposit Ratio (FDR)?. Tujuan dari penelitian ini yaitu: (1) Untuk menganalisis pengaruh signifikan pengungkapan identitas etika islam terhadap Return On Assets (ROA). (2) Untuk menganalisis pengaruh signifikan pengungkapan identitas etika islam terhadap Beban Operasional Pendapatan Operasional (BOPO). (3) Untuk menganalisis pengaruh signifikan pengungkapan identitas etika islam terhadap Finncing to Deposit Ratio (FDR). Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif menggunakan data sekunder dengan jenis penelitian asosiatif. Populasi dalam penelitian ini adalah bank umum syariah (BUS) yang terdaftar di Otoritas Jasa Keuangan (OJK). Pengambilan sampel menggunakan purposive sampling, berjumlah 10 BUS. Alat analisis data berupa uji asumsi klasik (uji normalitas, uji heteroskedastisitas dan uji autokolerasi) dan analisis regresi liner sederhana dengan bantuan SPSS. Penelitian ini memperoleh kesimpulan: (1) Pengungkapan Identitas Etika Islam berpengaruh positif terhadap Return On Asset (ROA). (2) Pengungkapan Identitas Etika Islam tidak berpengaruh positif terhadap Beban Operasional Pendapatan Operasional (BOPO). (3) Pengungakapn Identitas Etika Islam berpengaruh positif terhadap Financing to Deposit Ratio(FDR). Kata kunci : Identitas Etika Islam, Return On Asset (ROA), Beban Operasional Pendapatan Operasional (BOPO), Financing to Deposit Ratio(FDR).
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Subjects: | 13 EDUCATION > 1399 Other Education > 139999 Education not elsewhere classified |
Depositing User: | Mr Ifan Ali Mufti |
Date Deposited: | 27 May 2022 09:56 |
Last Modified: | 27 May 2022 09:56 |
URI: | http://digilib.uinkhas.ac.id/id/eprint/6758 |
Actions (login required)
View Item |