Analisis Manajemen Fundraising Zakat Infaq Shadaqah (ZIS) di Lembaga Amil Zakat Infaq Shadaqah Muhammadiyah (LAZISMU) Jember.

Zaqqiyatul Ainiyah, - (2021) Analisis Manajemen Fundraising Zakat Infaq Shadaqah (ZIS) di Lembaga Amil Zakat Infaq Shadaqah Muhammadiyah (LAZISMU) Jember. Undergraduate thesis, Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam Program Studi Manajemen Zakat dan Wakaf.

[img] Text
Zaqqiyatul Ainiyah_E20174014.pdf

Download (4MB)

Abstract

Zaqqiyatul Ainiyah, Nikmatul Masruroh, S.H.I., M.E.I 2021: Analisis Manajemen Fundraising Zakat Infaq Shadaqah (ZIS) di Lembaga Amil Zakat Infaq Shadaqah Muhammadiyah (LAZISMU) Jember. Fundraising merupakan suatu upaya atau proses kegiatan dalam rangka menghimpun dana Zakat Infaq Shadaqah (ZIS) serta sumber daya lainnya dari masyarakat baik individu, kelompok, organisasi dan perusahaan yang akan disalurkan dan didayahgunakan untuk mustahiq. Fokus penelitian dalam penelitian ini adalah: (1) Bagaimana praktek fundraising Zakat Infaq Shadaqah (ZIS) di Lembaga Amil Zakat Infaq Shadaqah Muhammadiyah (LAZISMU) Jember? (2) Bagaimana manajemen fundraising Zakat Infaq Shadaqah (ZIS) yang diterapkan di Lembaga Amil Zakat Infaq Shadaqah Muhammadiyah (LAZISMU) Jember? Tujuan penelitian ini bertujuan untuk: (1) Mengetahui praktek fundraising Zakat Infaq Shadaqah (ZIS) di Lembaga Amil Zakat Infaq Shadaqah Muhammadiyah (LAZISMU) Jember. (2) Mengetahui manajemen fundraising Zakat Infaq Shadaqah (ZIS) yang diterapkan di Lembaga Amil Zakat Infaq Shadaqah Muhammadiyah (LAZISMU) Jember. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif dengan jenis pendekatan deskriptif, penentuan subjek penelitian menggunakan teknik purposive dan menggunakan teknik pengumpulan data melalui observasi, wawancara dan dokumentasi, analisis data menggunakan analisis deskriptif, keabsahan data menggunakan triangulasi sumber. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa (1) Dalam praktek fundraising Zakat Infaq Shadaqah (ZIS) LAZISMU Jember menggunakan dua sistem diantaranya, a. Offline: dilakukan dengan melakukan door to door atau datang langsung kepada masyarakat.b.Online: dilakukan dengan kekuatan media online seperti whatsApp, facebook, instagram, twitter, youtube dan kitabisa.com. (2) Manajemen fundraising ZIS meliputi, a. Perencanaan (planning): dengan mengacu pada visi misi LAZISMU Jember, membuat target, mencari sasaran muzakki potensial, mencari lembaga dan, memonitoring serta menyusun program yang akan dilakukan. b. Pengorganisasian (organizing): dengan cara membagi peran masing-masing, melakukan menawarkan program-program kegiatan LAZISMU Jember kepada perusahaan yang memiliki visi misi dengan lembaga untuk kemanfaatan umat dan membangun relasi dengan melakukan fundraising ke perusahaan-perusahaan yang berpotensi untuk mendapatkan dana. c. Pengarahan (actuating): melakukan pembinaan, membina keuletan dalam bekerja, disiplin dalam melaksanakan tugas, serta menjalankan tugas fundraising sesuai dengan budaya kerja yang telah disepakati. Melakukan pembekalan fundraising dan pengambilan keputusan dalam proses kerja fundraising dengan cara musyawarah mufakat. d. Pengawasan (controlling): melakukan evaluasi setiap minggu, setiap bulan, dan dengan mengecek aplikasi keuangan serta melakukan tindakan koreksi dan digilib.iain-jember.ac.id—digilib.iain-jember.ac.id—digilib.iain-jember.ac.id—digilib.iain-jember.ac.id—digilib.iain-jember.ac.id—digilib.iain-jember.ac.id ix melaksanakan kegiatan laporan pertanggung jawaban berkala dalam jangka waktu satu tahun. Kata kunci: Manajemen, Fundraising, Zakat Infaq Shadaqah (ZIS

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: 13 EDUCATION > 1399 Other Education > 139999 Education not elsewhere classified
Depositing User: Mr Ifan Ali Mufti
Date Deposited: 30 May 2022 04:22
Last Modified: 30 May 2022 04:22
URI: http://digilib.uinkhas.ac.id/id/eprint/6846

Actions (login required)

View Item View Item