Mukaromah, Nadhirotul (2021) Pengembangan Media Pembelajaran Mobile Learning Berbasis Android pada Materi Sistem Sirkulasi Untuk Siswa Kelas XI IPA MAN 3 Jember. Undergraduate thesis, UNIVERSITAS ISLAM NEGERI KIAI HAJI ACHMAD SIDDIQ JEMBER.
Text
NadhirotulMukaromah_T20168039.pdf Download (5MB) |
Abstract
Perkembangan teknologi informasi yang semakin pesat tidak bisa dihindari lagi pengaruhnya terhadap dunia pendidikan. Tuntutan global menuntut dunia pendidikan senantiasa menyesuaikan perkembangan teknologi terhadap usaha dalam peningkatan mutu pendidikan. Perkembangan smartphone hingga saat ini tidak hanya sebatas sebagai alat komunikasi, namun saat ini smartphone banyak digunakan sebagai media pembelajaran. Mengingat penggunaan smartphone yang tinggi oleh siswa maka sudah seharusnya guru memfasilitasi siswa menggunakan smartphone. Pada pembelajaran di era pandemi sekarang ini, mobile learning menjadi alternatif media pembelajaran yang dapat diakses secara online.
Tujuan penelitian ini adalah: 1) Mendeskripsikan kevalidan media pembelajaran mobile learning berbasis android pada materi sistem sirkulasi untuk kelas IPA MAN 3 Jember 2) Mendeskripsikan respon siswa terhadap media pembelajaran mobile learning bebasis android pada materi sistem sirkulasi untuk siswa kelas XI IPA MAN 3 Jember.
Penelitian ini menggunakan pengembangan model 4-D (four-D model) yang terdiri dari (define, design, development, dissemination), tetapi pada penelitian ini hanya dibatasi sampai pada tahap pengembangan (development) karena keterbatasan waktu dan biaya yang dimiliki peneliti. Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini berupa wawancara guru biologi, lembar angket kebutuhan siswa, lembar agket validasi ahli, dan lembar angket respon siswa.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa: 1) Hasil rata-rata presentase penilaian oleh ahli media sebesar 95.52% dengan kriteria sangat valid, rata-rata presentase penilaian oleh ahli materi sebesar 93.75% dengan kriteria sangat valid, dan penilaian guru biologi sebesar 97.22% dengan kriteria sangat valid. 2) Hasil rata-rata persentase penilaian respon siswa skala terbatas sebesar 89.43% yang menunjukkan bahwa media pembelajaran mobile learning berbasis android pada materi sistem sirkulasi sangat menarik untuk digunakan.
Kata Kunci: Media Pembelajaran, Mobile Learning, Android.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Subjects: | 13 EDUCATION > 1301 Education Systems > 130106 Secondary Education |
Divisions: | Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Tadris Biologi |
Depositing User: | Nadhirotul Mukaromah |
Date Deposited: | 03 Jun 2022 06:31 |
Last Modified: | 03 Jun 2022 06:31 |
URI: | http://digilib.uinkhas.ac.id/id/eprint/6942 |
Actions (login required)
View Item |