Penerapan App Based Marketing Pada Penjualan Martabak dan Terang Bulan Hawaii di Kaliwates Jember

M. Abrori Faqih Alfan Mutawakkil, - (2021) Penerapan App Based Marketing Pada Penjualan Martabak dan Terang Bulan Hawaii di Kaliwates Jember. Undergraduate thesis, Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam Program Studi Ekonomi Syariah.

[img] Text
M. ABRORI FAQIH ALFAN MUTAWAKKIL_E20172170.pdf

Download (7MB)

Abstract

M. Abrori Faqih Alfan Mutawakkil, Nur Alifah Fajariyah SE., MSA, 2021 : Penerapan App Based Marketing Pada Penjualan Martabak dan Terang Bulan Hawaii di Kaliwates Jember Tekonologi informasi memiliki kekuatan untuk mengembangkan industri dan mentransformasikan bagaimana usaha dijalankan dan menurut perundangundangan pemerintah tentang informasi dan teknologi bahwasannya pemanfaatan teknologi berperan penting dalam perdagangan, bentuk kemajuan dalam perdagangan itu sendiri yakni sistem pemasaran yang berbasiskan aplikasi atau app based marketing. Penelitian ini ingin mengetahui beberapa permasalahan yakni (1) Bagaimana penerapan App Based Marketing pada penjualan Martabak dan Terang Bulan Hawaii di Kaliwates Jember ? (2) Bagaimana penerapan App Based Marketing dalam meningkatkan penjualan Martabak dan Terang Bulan Hawaii di Kaliwates Jember ? (3) Bagaimana kendala dan solusi yang dihadapi saat penerapan App Based Marketing pada penjualan Martabak dan Terang Bulan Hawaii di Kaliwates Jember ?. Tujuan penelitian ini adalah (1) Mendeskripsikan penerapan App Based Marketing pada penjualan Martabak dan Terang Bulan Hawaii di gajah mada Kaliwates (2) Mendeskripsikan penerapan App Based Marketing dalam meningkatkan penjualan Martabak dan Terang Bulan Hawaii di Kaliwates Jember (3) Mendeskripsikan kendala dan solusi yang dihadapi saat penerapan App Based Marketing pada penjualan Martabak dan Terang Bulan Hawaii di Kaliwates Jember. Pendekatan yang dilakukan dalam penelitian ini adalah pendekatan Kualitatif. Metode kualitatif merupakan sebuah prosedur penelitian yang menghasilkan data deskriptif berupa kata-kata tertulis atau lisan dari orang-orag atau pelaku atau subjek penelitian yang pemilihan subjek penelitian dengan metode purposive sampling. Penelitian ini merupakan kategori penelitian lapangan. Penelitian ini merupakan bentuk penelitian dengan format deskriptif kualitatif yaitu format dengan meneliti status kelompok manusia, suatu objek, suatu kondisi, suatu rangkaian pemikiran, ataupun rangkaian suatu peristiwa yang terjadi pada masa sekarang. Berdasarkan dari penelitian yang dilakukan dilapangan menunjukkan hasil yakni (1) Penerapan app based marketing yang berbentuk aplikasi gojek yang berupa fitur go-food di usaha martabak dan terang bulan hawaii sesuai dengan prosedur dan berjalan dengan semestinya baik dari awal pendaftaran di aplikasi gojek melalui web gojek.com (2) Penerapan pemasaran berbasiskan aplikasi dalam penjualan terbukti membawa dampak positif kepada pelaku usaha martabak dan terang bulan hawaii di Kaliwates baik hingga mencapai 45%-50% (3) Dampak negatif berupa, dari sisi profesionalitas seorang driver gojek yang kurang, sistem gojek yang error (4) Gobiz yang merupakan aplikasi pemasaran terobosan terbaru sebagai solusi dari masalah kecurangan driver gojek atau sistem aplikasi gojek yang eror. Kata Kunci : Penerapan, App Based Marketing, Penjualan

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: 13 EDUCATION > 1399 Other Education > 139999 Education not elsewhere classified
Depositing User: Mr Ifan Ali Mufti
Date Deposited: 02 Jun 2022 06:57
Last Modified: 02 Jun 2022 06:57
URI: http://digilib.uinkhas.ac.id/id/eprint/7025

Actions (login required)

View Item View Item