Analisis Komparatif Tentang Produktivitas Kerja Karyawan Bagian Produksi Menurut Jenis Kelamin Pada PT. Harum Kayu Lestari (HKL) di Kecamatan Klakah Kabupaten Lumajang

Fitriatul Homsah, - (2021) Analisis Komparatif Tentang Produktivitas Kerja Karyawan Bagian Produksi Menurut Jenis Kelamin Pada PT. Harum Kayu Lestari (HKL) di Kecamatan Klakah Kabupaten Lumajang. Undergraduate thesis, Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam Program Studi Ekonomi Syariah.

[img] Text
FITRIATUL HOMSAH_E20162095.pdf

Download (4MB)

Abstract

Fitriatul Homsah, Retna Anggitaningsih S.E.,M.M., 2020 : Analisis Komparatif Tentang Produktivitas Kerja Karyawan Bagian Produksi Menurut Jenis Kelamin Pada PT. Harum Kayu Lestari (HKL) di Kecamatan Klakah Kabupaten Lumajang. Sumber daya manusia merupakan salah satu penggerak bagi operasi perusahaan, rendahnya tenaga kerja sangat berpengaruh terhadap peningkatan produksi. Sehingga produktivitas kerja karyawan memiliki kontribusi yang sangat besar untuk keberlangsungan usaha dalam perusahaan. Salah satu perusahaan industi kayu lapis PT. Harum Kayu Lestari (HKL) yang masih banyak menggunakan tenaga manusia untuk melakukan proses produksi. Yang memiliki karyawan hampir sama antara karyawan lakilaki dan karyawan perempuan. Dalam kegiatan produksi yang memerlukan kekuatan fisik laki-laki akan lebih produktif dari pada perempuan. Namun dalam keadaan tertentu produktivitas kerja karyawan perempuan juga tidak kalah produktif karena perempuan lebih teliti, sabar, dan tekun. Pada penelitian ini, peneliti membuat beberapa fokus masalah diantaranya: (1) Bagaimana produktivitas kerja karyawan laki-laki bagian produksi di Kecamatan Klakah Kabupaten Lumajang?, (2) Bagaimana produktivitas kerja karyawan perempuan bagian produksi di Kecamatan Klakah Kabupaten Lumajang?, (3) Bgaimana perbedaan produktivitas kerja karyawan laki-laki dan perempuan bagian produksi di Kecamatan Klakah Kabupaten Lumajang?. Tujuan penelitian ini adalah, (1) Mengetahui produktivitas kerja karyawan lakilaki bagian produksi di Kecamatan Klakah Kabupaten Lumajang, (2) Mengetahui produktivitas kerja karyawan perempuan bagian produksi di Kecamatan Klakah Kabupaten Lumajang, (3) Mengetahui produktivitas kerja karyawan laki-laki dan karyawan perempuan bagian produksi di Kecamatan Klakah Kabupaten Lumajang. Penelitian ini merupakan jenis penelitian lapangan (field research) dimana penulis akan mengumpulkan data dan melakukan studi mendalam (in depth study) dengan tujuan untuk mengetahui perbedaan produktivitas kerja karyawan laki-laki dan karyawan perempuan. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah analitis deskriptif komparatif, yaitu membandingkan, memaparkan, menuturkan, menafsirkan, dan menganalisi data. Data yang digunakan adalah data primer dan data sekunder. Data primer dikumpulkan melalui wawancara langsung dengan pihak PT. Harum Kayu Lestari (HKL). Sedangkan data sekunder diperoleh dari buku dan sumber bacaan lain yang menunjang penulisan tugas akhir ini. Produktivitas kerja karyawan laki-laki dan karyawan perempuan PT. Harum Kayu Lestari (HKL) Kecamatan Klakah Kabupaten Lumajang menyangkut tentang pengetahuan (skill), keterampilan (skill), Kemampuan (abilities), sikap (attitude) dan perilaku (behaviors) yang berbeda antara individu dengan individu lainnya baik karyawan laki-laki maupun karyawan perempuan. Namun meskipun adanya perbedaan terkait empat aspek tersebut produktivitas kerja karyawan laki-laki dan karyawan perempuan memiliki produktivitas kerja yang baik yang diharapkan oleh perusahaan. Kata kunci: Produktivitas kerja karyawan, karyawan laki-laki, karyawan perempuan, gender

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: 13 EDUCATION > 1399 Other Education > 139999 Education not elsewhere classified
Depositing User: m muhammad fadil
Date Deposited: 07 Jun 2022 01:49
Last Modified: 07 Jun 2022 01:49
URI: http://digilib.uinkhas.ac.id/id/eprint/7224

Actions (login required)

View Item View Item