ANALISIS PENGARUH PEMBIAYAAN DAN DANA PIHAK KETIGA (DPK) TERHADAP TOTAL ASET PT. BPR SYARIAH BHAKTI SUMEKAR TAHUN 2012- 2016

Erwin Erviana, - (2021) ANALISIS PENGARUH PEMBIAYAAN DAN DANA PIHAK KETIGA (DPK) TERHADAP TOTAL ASET PT. BPR SYARIAH BHAKTI SUMEKAR TAHUN 2012- 2016. Undergraduate thesis, Fakultas Ekonomi Dan Bisnis Islam Jurusan Ekonomi Islam Program Studi Perbankan Syariah.

[img] Text
ERWIN ERVIANA_E20161141.pdf

Download (3MB)

Abstract

Erwin Erviana, Rini Puji Astuti, M.Si., 2021: ANALISIS PENGARUH PEMBIAYAAN DAN DANA PIHAK KETIGA (DPK) TERHADAP TOTAL ASET PT. BPR SYARIAH BHAKTI SUMEKAR TAHUN 2012- 2016 Total aset merupakan keseluruhan harta yang dimiliki oleh perusahaan atau lembaga keuangan yang digunakan sebagai penunjang operasional perusahaan atau lembaga keuangan tersebut, yang salah satunya meliputi jumlah pembiayaan yang diberikan oleh perusahaan tesebut. Sedangkan DPK merupakan sumber dana terbesar yang dimiliki oleh lembaga keuangan. Sehingga pada penelitian ini dilatarbelakangi oleh asumsi awal bahwa naik turunnya total aset PT. BPR Syariah Bhakti Sumekar dipengaruhi oleh beberapa faktor yakni pembiayaan dan DPK. Fokus masalah dalam penelitian ini adalah 1) Apakah pembiayaan dan dana pihak ketiga (DPK) berpengaruh parsial secara signifikan terhadap total aset PT. BPR Syariah Bhakti Sumekar tahun 2012-2016? Dan 2) Apakah pembiayaan dan dana pihak ketiga (DPK) berpengaruh simultan secara signifikan terhadap total aset PT. BPR Syariah Bhakti Sumekar tahun 2012-2016? Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis pengaruh secara parsial maupun simultan pembiayaan dan dana pihak ketiga (DPK) terhadap total aset. Adapun metode analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah uji asumsi klasik, uji hepotesis, uji Adj R2 serta analisis regresi linier berganda. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa pembiayaan berpengaruh secara signifikan terhadap Total Aset yakni sebesar 0,004 < 0,05 dan nilai t hitung 4,280 > 2,365. Sedangkan DPK tidak berpengaruh terhadap Total Aset karena 0,066 > 0,05 dan nilai t hitung -2.173< 2,365. Serta didapat 0,000 < 0,05 dan nilai F hitung 35,983 > F tabel 4,459 dinyatakan bahwa pembiayaan dan DPK berpengaruh simultan secara signifikan terhadap total aset. Kata Kunci: Pembiayaan, DPK, Total Aset

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: 13 EDUCATION > 1399 Other Education > 139999 Education not elsewhere classified
Depositing User: Mr Ifan Ali Mufti
Date Deposited: 23 Jun 2022 06:57
Last Modified: 23 Jun 2022 06:57
URI: http://digilib.uinkhas.ac.id/id/eprint/7778

Actions (login required)

View Item View Item