Lestari, Nita Chandra (2022) Hubungan haga diri dengan kecemasan memilih pasangan hidup pada perempuan dewasa awal di Dusun Sawahan Desa Gentengkulon Kecamatan Genteng Kabupaten Banyuwangi. Undergraduate thesis, UIN KHAS JEMBER.
Text
HARD x4 FIX Nita Chandra D20173005 benar.pdf Download (2MB) |
Abstract
Kehidupan setiap manusia pada perjalanannya akan dihadapkan dengan banyak sekali pilihan serta dituntut untuk mampu mengambil keputusan yang tepat. Mulai dari persoalan sederhana sampai persoalan yang berat serta menuntut pertimbangan yang matang. Salah satu pilihan yang harus dihadapi dalam kehidupan setiap manusia ialah pilihan untuk memilih serta menentukan pasangan hidup. Untuk memilih dan menentukan pasangan hidup akan dialami oleh setiap manusia dalam usia dewasa terutama dewasa awal.
Rumusan masalah yang diteliti dalam skripsi ini adalah apakah ada hubungan antara harga diri dengan kecemasan pada perempuan dewasa awal dalam memilih pasangan hidup di Dusun SawahanDesa Gentengkulon Kecamatan Genteng Kabupaten Banyuwangi? Dan tujuan penelitian ini adalahuntuk mengetahui hubungan harga diri dengan kecemasan pada perempuan dewasa awal dalam memilih pasangan hidup di Dusun SawahanDesa Gentengkulon Kecamatan Genteng Kabupaten Banyuwangi.
Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan jenis penelitian korelasi. Populasi perempuan dewasa awal yang berumur 21-40 tahun dengan status belum menikah yang tinggal di RT 01-11/RW 04 sebanyak 120 orang dan sampel yang digunakan sebanyak 95 orang. Data dalam penelitian ini diperoleh dengan menggunakan skala harga diri dan skala kecemasan memilih pasangan hidup. Teknik pengambilan sampel menggunakan purposive sampling.
Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa terdapat adanya hubungan antara harga diri dengan kecemasan memilih pasangan hidup pada perempuan dewasa awal di Di Dusun Sawahan Desa Gentengkulon Kecamatan Genteng Kabupaten Banyuwangi dengan nilai signifikansi sebesar 0,016 dimana nilai tersebut lebih kecil dari 0,05 yang artinya H0 ditolak dan Ha diterima.
Kata Kunci: Harga Diri, Kecemasan, Memilih Pasangan Hidup, Dewasa Awal
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Subjects: | 17 PSYCHOLOGY AND COGNITIVE SCIENCES > 1701 Psychology > 170105 Gender Psychology |
Divisions: | Fakultas Dakwah dan Komunikasi > Bimbingan dan Konseling Islam |
Depositing User: | Nita Chandra Lestari |
Date Deposited: | 28 Jun 2022 03:03 |
Last Modified: | 28 Jun 2022 03:03 |
URI: | http://digilib.uinkhas.ac.id/id/eprint/7997 |
Actions (login required)
View Item |