KEMAMPUAN FAKTOR WORK LIFE BALANCE DAN MANAJEMEN STRES DALAM MEMPENGARUHI KEPUTUSAN GENERASI MILENIAL UNTUK BEKERJA SECARA REMOTE (REMOTE WORKING) (PADA KOMUNITAS REMOTE WORKER INDONESIA BANTUL YOGYAKARTA)

Kamiludin, Ahmad (2022) KEMAMPUAN FAKTOR WORK LIFE BALANCE DAN MANAJEMEN STRES DALAM MEMPENGARUHI KEPUTUSAN GENERASI MILENIAL UNTUK BEKERJA SECARA REMOTE (REMOTE WORKING) (PADA KOMUNITAS REMOTE WORKER INDONESIA BANTUL YOGYAKARTA). Undergraduate thesis, UIN KH Achmad Siddiq Jember.

[img] Text
Skripsi_Ahmad Kamiludin.pdf

Download (2MB)

Abstract

Ahmad Kamiludin, Dr. Siti Masrohatin, S.E., M.M 2022: Kemampuan Faktor Work Life Balance dan Manajemen Stres Dalam Mempengaruhi Keputusan Generasi Milenial Untuk Bekerja Secara Remote (Remote Working) (Pada Komunitas Remote Worker Indonesia Bantul Yogyakarta).
Merebaknya Pandemi Covid-19 menyebabkan adanya kebijakan Work From Home dan Remote Working untuk sementara waktu. Hal ini menimbulkan pro dan kontra dikalangan masyarakat. Masyarakat yang kontra akan kebijakan tersebut menyatakan bahwa kebijakan Work From Home dan Remote Working ini menimbulkan banyak kerugian dan juga berdampak negatif. Akan tetapi, lain halnya dengan generasi milenial yang cenderung menyukai konsep Remote Working. Hal ini ditandai dengan perubahan perilaku pada generasi milenial. Mereka tidak terlalu menyukai pola kerja “9-to-5” dan lebih menyukai jam kerja yang lebih fleksibel.
Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah: 1) Apakah faktor Work Life Balance berpengaruh dan signifikan terhadap keputusan generasi milenial untuk bekerja secara remote (Remote Working)? 2) Apakah faktor Manajemen Stres berpengaruh dan signifikan terhadap keputusan generasi milenial untuk bekerja secara remote (Remote Working)?
Tujuan penelitian ini adalah: 1) Untuk mengetahui dan menganalisis pengaruh faktor Work Life Balance terhadap keputusan generasi milenial untuk bekerja secara remote (Remote Working). 2) Untuk mengetahui dan menganalisis pengaruh faktor Manajemen Stres terhadap keputusan generasi milenial untuk bekerja secara remote (Remote Working).
Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah penelitian kuantitatif deskriptif. Sedangkan, metode analisis data yang digunakan adalah PLS-SEM (Partial Least Square-Structural Equation Modelling). Sedangkan, hasil analisis menunjukkan bahwa variabel work life balance (X1) memiliki nilai P-Values sebesar 0,095 > 0,05 dan nilai P-Values pada variabel manajemen stres (X2) adalah 0,001 < 0,05.
Berdasarkan hasil analisis, dapat disimpulkan bahwasannya 1) Faktor Work Life Balance berpengaruh tetapi tidak signifikan terhadap keputusan generasi milenial untuk bekerja secara remote (Remote Working). 2) Faktor Manajemen Stres berpengaruh dan signifikan terhadap keputusan generasi milenial untuk bekerja secara remote (Remote Working).

Kata Kunci: Work Life Balance, Manajemen Stres, Generasi Milenial, Remote Working.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: 14 ECONOMICS > 1402 Applied Economics > 140209 Industry Economics and Industrial Organisation
14 ECONOMICS > 1402 Applied Economics > 140211 Labour Economics
15 COMMERCE, MANAGEMENT, TOURISM AND SERVICES > 1503 Business and Management
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Ekonomi Syariah
Depositing User: Mr Ahmad Kamiludin
Date Deposited: 12 Jul 2022 01:52
Last Modified: 12 Jul 2022 01:52
URI: http://digilib.uinkhas.ac.id/id/eprint/9448

Actions (login required)

View Item View Item