Pembentukan Efikasi Diri melalui Kegiatan Perjalanan Suci dan Kemah Bakti (PSKB) pada Anggota Pramuka UIN KH. Achmad Siddiq Jember

Damayanti, Nurfita (2022) Pembentukan Efikasi Diri melalui Kegiatan Perjalanan Suci dan Kemah Bakti (PSKB) pada Anggota Pramuka UIN KH. Achmad Siddiq Jember. Undergraduate thesis, UIN KH. Achmad Siddiq Jember.

[img] Text
NURFITA DAMAYANTI_D20183014_BKI_DAKWAH.pdf

Download (3MB)

Abstract

Nurfita Damayanti, 2022 : “Pembentukan Efikasi Diri melalui Kegiatan Perjalanan Suci dan Kemah Bakti (PSKB) pada Anggota Pramuka UIN KH. Achmad Siddiq Jember”

Kata Kunci : Pembentukan Efikasi Diri, Pramuka UIN KH. Achmad Siddiq Jember, Perjalanan Suci dan Kemah Bakti (PSKB)

Efikasi diri merupakan keyakinan individu terhadap kemampuan yang dimilikinya dalam menghadapi berbagai keadaan yang ada dalam hidupnya. Berdasarkan data yang diperoleh peneliti masih terdapat beberapa anggota pramuka UIN KH. Achmad Siddiq Jember yang memiliki efikasi diri yang rendah untuk mengikuti kegiatan Perjalanan Suci dan Kemah Bakti (PSKB), sehingga perlu adanya konsep pelaksaan PSKB yang dapat membentuk efikasi diri anggota Pramuka UIN KH. Achmad Siddiq Jember.
Fokus penelitian dalam skripsi ini antara lain : 1. Bagaimana pelaksanaan Perjalanan Suci dan Kemah Bakti (PSKB) dalam membentuk efikasi diri anggota pramuka UIN KH. Achmad Siddiq Jember ?. 2. Apa faktor pendukung dan penghambat pelaksanaan Perjalanan Suci dan Kemah Bakti (PSKB) dalam membentuk efikasi diri anggota pramuka UIN KH. Achmad Siddiq Jember ?
Pendekatan pada penelitian ini adalah pendekatan kualitatif, dengan jenis penelitian kualitatif deskriptif. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan metode observasi, wawancara dan dokumen tentang pelaksanaan Perjalanan Suci dan Kemah Bakti (PSKB) dalam membentuk efikasi diri anggota Pramuka UIN KH. Achmad Siddiq Jember. Analisis data yang digunakan menggunakan teori Miles dan Huberman yaitu data collection, data reduction, data display, dan conclusion drawing/Verification. Sedangkan untuk keabsahan data menggunakan triangulagi teknik dan sumber.
Penelitian ini memperoleh kesimpulan bahwa : 1. Selama proses pelaksanaan perjalanan suci dan kemah bakti (PSKB) terdapat proses pembentukan efikasi diri anggota yaitu melalui adanya simulasi kegiatan, pemberian bimbingan, motivasi, dan dukungan dari banyak pihak, serta adanya hiburan di sela-sela kegiatan, adanya modeling sosial, dan diperolehnya pengalaman keberhasilan. 2. Faktor pendukung pelaksanaan PSKB dalam membentuk efikasi diri anggota di antaranya faktor internal : kepercayaan diri dan
pikiran yang positif, dan faktor eksternal : dukungan dari kampus dan ijin aparat pemerintah. Serta terdapat faktor penghambat pelaksanaan PSKB dalam membentuk efikasi diri anggota di antaranya faktor internal : Kesehatan menurun, mental down, dan penyakit bawaan kambuh, dan faktor eksternal : Missed Comunication, cuaca yang berubah-ubah, barang bawaan terlalu banyak, dan kehabisan makanan dan minuman.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: 16 STUDIES IN HUMAN SOCIETY > 1608 Sociology > 160809 Sociology of Education
17 PSYCHOLOGY AND COGNITIVE SCIENCES > 1799 Other Psychology and Cognitive Sciences > 179999 Psychology and Cognitive Sciences not elsewhere classified
Divisions: Fakultas Dakwah dan Komunikasi > Bimbingan dan Konseling Islam
Depositing User: Nurfita Damayanti
Date Deposited: 20 Jul 2022 01:17
Last Modified: 20 Jul 2022 01:17
URI: http://digilib.uinkhas.ac.id/id/eprint/10601

Actions (login required)

View Item View Item