Budaya Pesantren Dalam Mengembangkan Life Skill Santri Di Pondok Pesantren Darun Najah Lumajang,

SYAIHO, ACH (2023) Budaya Pesantren Dalam Mengembangkan Life Skill Santri Di Pondok Pesantren Darun Najah Lumajang,. Doctoral thesis, Universitas Kiai Haji Achmad Siddiq Jember.

[img] Text
Disertasi.pdf

Download (10MB)

Abstract

Kata Kunci: Budaya Pesantren, Life Skill Pesantren memiliki budaya, utamanya berupa nilai dan norma yang menjadi prinsip dan landasan komunitas pesantren dalam berfikir, bersikap dan melakukan mu’amalah serta usaha-usaha produktif, memberikan bekal life skill kepada santri guna mencapai tujuan kemandirian pesantren sebagai lembaga pendidikan, dakwah dan pemberdayaan masyarakat. Fokus dalam penelitian ini adalah pertama, bagaimana proses pengembangan nilai dan norma pesantren dalam mengembangkan life skill santri, kedua, bagaimana internalisasi nilai dan norma pesantren dalam mengembangkan life skill santri dan ketiga, bagaimana legitimasi nilai dan norma pesantren dalam mengembangkan life skill santri. Penelitian ini bertujuan untuk mencermati proses pengembangan dan internalisasi nilai dan norma budaya pesantren dalam mengembangkan life skill santri, serta legitimasi nilai dan norma pesantren dalam mengembangkan life skill santri di Pondok Pesantren Darun Najah Lumajang. Penelitian ini menggunakan metode pendekatan kualitatif deskriftif, dengan teknik pengumpulan data melalui observasi, wawancara dan dokumentasi. Analisis data dilakukan secara intraktif melalui kondensasi data dan penyajian data. Sedangkan pengecekan keabsahan data menggunakan teknik triangulasi sumber, member check serta dependebilitas. Hasil temuan dalam penelitian ini yaitu, Pertama, proses pengembangan nilai dan norma pesantren dalam mengembangkan life skill santri dilakuakn melalui membangun komitmen bersama, sosialisasi dan koordinasi, kerjasama dengan berbagai fihak serta melakukan reproduksi, inovasi dan integrasi kurikulum dengan perinsip “al-muhafadzhatu ala al-qadimi al-shalih wal-akhdzu bi al-jadidi al-ashlah”, sesuai tututan zaman, kebutuhan santri dan masyarakat. Kedua, internalisasi nilai dan norma pesantren dalam mengembangkan life skill santri dilakukan pengenalan, pemahaman dan penguatan melalui wawancara, bimbingan dan konsling dan pembinaan intensif bagi santri baru dan ditindaklanjuti pengarahan dan kajian keagamaan (religious studies). Fasilitasi dan pelatihan serta berbagi peran dan tanggung jawab internal dan eksternal. Ketiga, legitimasi nilai dan norma pesantren dalam mengembangkan life skill santri mendapatkan pengakuan dan legalitas formal dari pemerintah dan instansi terkait berupa apresiasi, bantuan dan dukungan, ijin usaha, sertifikat produk dan penghargaan serta mendapatkan pengakuan non formal dari masyarakat berupa apresiasi tokoh masyarakat, keterlibatan masyarakat, out put dan outcome lulusan maupun produk. asm

Item Type: Thesis (Doctoral)
Subjects: 13 EDUCATION > 1301 Education Systems > 130103 Higher Education
Divisions: Program Doktoral > Manajemen Pendidikan Islam
Depositing User: Anak PSG
Date Deposited: 22 Nov 2023 03:51
Last Modified: 22 Nov 2023 03:51
URI: http://digilib.uinkhas.ac.id/id/eprint/29649

Actions (login required)

View Item View Item