Entrepreneurship Dalam mengembangkan life skill santri di Pondok Pesantren Darussalam Blokagung Banyuwangi

Gojali, M. Imam (2024) Entrepreneurship Dalam mengembangkan life skill santri di Pondok Pesantren Darussalam Blokagung Banyuwangi. Masters thesis, UINKHAS KH. ACHMAD SIDDIQ JEMBER.

[img] Text (TS-033-MPI-2024)
M. Imam Gozali.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.

Download (5MB)

Abstract

Entreprenership atau kewirausahaan merupakan salah satu kompetensi penting yang
perlu dimiliki oleh santri di era globalisasi. Kewirausahaan dapat mengembangkan life
skill santri, Sehingga bisa membentuk santri yang memiliki life skill dan berjiwa agama
dengan harapan ketika santri sudah keluar dari Pondok Pesantren, santri tersebut telah
memiliki nilai daya saing dan etika yang kuat di masyarakat.
Fokus penelitian ini adalah: 1) Bagaimana inovasi entrepreneurship dalam
mengembangkan Life Skill santri di pondok pesantren Darussalam Blokagung
Banyuwangi? 2)Bagaimana peristiwa yang memicu entrepreneurship dalam
mengembangkan Life Skill santri di pondok pesantren Darussalam Blokagung
Banyuwangi? 3)Bagaimana implementasi entrepreneurship dalam mengembangkan Life
Skill santri di pondok pesantren Darussalam Blokagung Bayuwangi? 4)Bagaiamana
pertumbuhan entrepreneurship dalam mengembangkan Life Skill santri di pondok
pesantren Darussalam Blokagung Banyuwangi?. Tujuan penelitian ini untuk
mendeskripsikan Inovasi, peristiwa yang memicu, implementasi, pertumbuhan
entrepreneurship dalam mengembangkan Life Skill santri di pondok pesantren
Darussalam Blokagung Banyuwangi.
Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif kualitatif dengan jenis studi kasus.
Teknik pengumpulan data mengunakan observasi partisipasi pasif, wawancara semi
terstruktur dan dokumentasi. Keabsahan data mengunakan triangulasi dan member chek.
Analisis data mengunakan kondensasi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan.
Hasil penelitian ini: 1) Inovasi entrepreneurship dalam mengembangkan life skill
santri di Pondok Pesantren Darussalam Blokagung Banyuwangi meliputi menyediakan
unit-unit usaha sesuai kebutuhan santri dan pondok pesantren, mengadakan pelatihan
entreprenurship bagi santripreneur, dan melakukan pembinaan selama tiga bulan untuk
santripreneur. 2) Peristiwa yang memicu entrepreneurship dalam mengembangkan life
skill santri di Pondok Pesantren Darussalam Blokagung Banyuwangi meliputi
lingkungan pesantren yang mendukung adanya entrepreneurship untuk santri, dan
kebijakan pesantren yang medukung belajarnya santripreneur. 3) Implementasi
entrepreneurship dalam mengembangkan life skill santri di Pondok Pesantren Darussalam
Blokagung Banyuwangi meliputi soft skill yang berupa ketakwaan, tanggung jawab,
tawaduk. Sedangkan hard skill sendiri memiliki tiga proses dalam pembentukan life skill
santri yakni pendampingan dan pembinaan dalam 3 bulan, terjun langsung dalam unit
usaha milik pondok pesantren, dan evaluasi yang dilakukan oleh pengurus unit usaha
dalam satu bulan sekali. 4) Pertumbuhan entrepreneurship dalam mengembangkan life
skill santri di Pondok Pesantren Darussalam Blokagung Banyuwangi meliliki beberapa
faktor meliputi adanya tim yang kompak, adanya kebijakan pondok pesantren wajib
mengabdi minimal dua tahun, adanya fasilitas entrepreneurship yang di sediakan oleh
pondok pesantren, adanya pendampingan dan strategi entreprneurship

Item Type: Thesis (Masters)
Subjects: 13 EDUCATION > 1399 Other Education > 139999 Education not elsewhere classified
Divisions: Program Magister > Manajemen Pendidikan Islam
Depositing User: Muhammad Muhammad imam gojali Imam gojali
Date Deposited: 02 Jul 2024 01:56
Last Modified: 28 Aug 2024 07:17
URI: http://digilib.uinkhas.ac.id/id/eprint/35090

Actions (login required)

View Item View Item